SuaraBanten.id - Glenca Chysara dan Rendi Jhon yang melakukan lamaran masih menjadi perbincangan hangat. Mereka merupakan pasangan yang bersatu akibat cinta lokasi. Bahkan sepertinya keduanya akan segera meresmikan hubungan mereka dalam ikatan pernikahan.
Glenca Chysara dan Rendi Jhon bukan pasangan pertama yang cinlok dan memutuskan melangkah ke pelaminan. Sebelumnya sudah ada cukup banyak artis yang bertemu jodohnya di lokasi syuting.
Pasangan artis yang terlibat cinlok ini memiliki rumah tangga yang harmonis dan langgeng sampai sekarang. Penasaran siapa saja mereka? Simak daftar pasangan artis cinlok berikut.
1. Anjasmara dan Dian Nitami
Sinetron berjudul Senyum Bidadari yang tayang pada tahun 1996 mempertemukan Dian Nitami dan Anjasmara. Saat keduanya sudah pacaran, mereka kembali bermain dalam sinetron yang sama yaitu Romi dan Yuli. Mereka selalu harmonis selama lebih dari 20 tahun hidup bersama.
2. Primus Yustisio dan Jihan Fahira
Pasangan yang pertama adalah idola top di era tahun 90-an yaitu Primus Yustisio dan Jihan Fahira. Keduanya beradu akting dalam sinetron Kalau Cinta Jangan Marah. Dua tahun berselang sejak sinetron itu berakhir, Jihan dan Primus akhirnya menikah. Saat ini mereka hidup bahagia dengan empat orang anak yang mulai beranjak dewasa.
3. Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu
Bertemu dalam Cinta Fitri, membawa Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu jatuh hati. Padahal saat pertama kali bertemu Shireen masih berstatus pacar Adly Fairuz. Namun jodoh akhirnya menyatukan Shireen dan Wisnu.
Baca Juga: Cinlok di Lokasi Syuting, Ini 9 Perjalanan Cinta Glenca Chysara dan Rendi Jhon
4. Alyssa Soebandono dan Dude Harlino
Dude Harlino dan Alyssa Soebandono sejak lama bertemu pada tahun 2004 lewat sinetron Di Sini Ada Setan di mana Icha tampil sebagai cameo. Sejak saat itu, Dude dan Icha makin sering dipasangkan dalam sinetron. Dan akhirnya menjalin hubungan hingga menikah.
5. Glenca Chysara dan Rendi Jhon
Meski belum resmi menikah seperti pasangan sebelumnya, tapi Glenca Chysara dan Rendi Jhon sudah bertunangan dan akan segera melangsungkan pernikahan. Bertemu lewat sinetron Ikatan Cinta, kini Glenca dan Rendi menjadi pasangan seleb yang tengah ramai disorot.
Cinta bisa tumbuh di mana saja, termasuk di lokasi syuting yang menjadi tempat kerja para artis. Bertemu dengan lawan main yang ternyata adalah jodohnya membuat sederet artis ini mantap membangun rumah tangga. Bahkan keluarga mereka selalu harmonis dan langgeng sampai sekarang.
Berita Terkait
-
Bantah Tuduhan Jadi Simpanan, Aura Kasih: Sinetron Gue Banyak!
-
Aura Kasih Emosi Dituding Harta Kekayaannya Hasil Dipelihara Gadun
-
Kaleidoskop 2025: 20 Artis Lamaran di Tahun Ini, Sebagian Telah Resmi Menikah
-
Terungkap Harga Fantastis Cincin Lamaran Justin Hubner untuk Jennifer Coppen
-
Era Sinetron Belum Mati, Loyalitas Ibu-Ibu di Daerah Jadi Penolong
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Melipir ke Cipanas Lebak! Ini 3 Hidden Gem Wisata Alam untuk Liburan Akhir Tahun 2025
-
Pemkot Tangsel Mampu Benahi Permasalahan Sampah, Pengamat: Ancaman Pidana Lingkungan Masih Prematur
-
Awalnya Dikira Keguguran, IRT di Serang Ternyata Tewas dengan Luka Tusuk Misterius
-
Rencana Malam Tahun Baru di Banten? Simak Daftar Wilayah yang Terancam Angin Kencang
-
Warga Banten Wajib Tahu! Ada Aturan Ketat Rayakan Malam Tahun Baru: Langgar Siap-Siap Dibubarkan