SuaraBanten.id - Klub milik Raffi Ahmad yakni RANS Nusantara FC harus mengalami kekalahan kembali di kandang Persib Bandung, Minggu (4/9/2022).
Kini RANS Nusantara FC berada di zona merah klasemen sementara Liga 1 Indonesia. Sedangkan Persib Bandung naik ke peringkat 10 besar.
Untuk diketahui, Persib menjamu RANS Nusantara FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (4/9/2022). Ini merupakan debut Luis Milla bersama Persib.
Didampingi pelatih anyar, Persib mampu bermain cukup dominan atas RANS Nusantara FC. Dua gol pun tercipta di babak pertama.
Baca Juga: Jalani Debut Perdana, Luis Milla Antar Persib Bandung ke Posisi 10 Klasemen
Gol pertama dilesakkan oleh David da Silva pada menit ke-26. Kemudian, digandakan oleh Ciro Alves melalui titik putih di menit ke-45+1'.
Sayangnya, meski kerap melancarkan serangan, tak ada gol tambahan yang dicetak para pemain Persib. Terutama peluang emas yang didapat David Da Silva dan Febri Hariyadi.
Justru RANS Nusantara FC yang mampu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-81 melalui titik putih. Wander Luiz yang menjadi eksekutor sempat gagal, tetapi bola pantul langsung disambar kembali.
Skor 2-1 untuk kemenangan Persib pun akhirnya bertahan hingga pertandingan usai.
Kemenangan ini membuat Persib naik lima tangga di klasemen sementara Liga 1, dari posisi 15 menjadi 10.
Baca Juga: Persib Bandung Menang Lawan RANS Nusantara Naik Peringkat 10! Dadah Zona Bawah
Berita Terkait
-
Misi Juara Lagi: Skenario Persib Bandung Back to Back Liga 1
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
Kalah dari Persib, Stefano Cugurra Umumkan Mundur dari Bali United
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Partisipasi Pemilih PSU Pilkada Kabupaten Serang Diprediksi Menurun
-
Dua Orang Tim Andika-Nanang Pelaku Politik Uang Ditangkap di Cikeusal
-
Andra Soni dan Tatu Tinjau PSU di Baros, Bawaslu: Jangan Ada Pelanggaran!
-
Distribusi Logistik PSU Kabupaten Serang di Mancak Penuh Rintangan, Jalan Terjal dan Licin
-
Korban Panganiayaan Oleh Oknum TNI di Serang Alami Trauma Mendalam