SuaraBanten.id - Video Ustaz Derry Sulaiman berbincang dengan Dokter Richard Lee membahas apakah jin bisa membuat penyakit baru-baru ini viral di media sosial.
Dalam video viral yang diunggah akun Tiktok pribadinya @derry_sulaiman memberi penjelasan dalam podcast YouTube Dokter Richard Lee bahwa penyakit dan penyembuhanya berasal dari Allah.
"Bener gak sih jin itu bisa membuat penyakit?," tanya Dokter Lee dalam video yang viral di TikTok itu.
"Selain Allah tidak bisa beri manfaat, tidak bisa beri mudharat sedikitpun. La ilaha illallah, itu tauhid," jawab Ustaz Derry.
Baca Juga: Viral Wanita Pindah Agama Karena Anggap Salat Hanya untuk Doakan Nabi, Pria Ini Beri Penjelasan
"Maksudnya gimana?," timpal Dokter Richard Lee.
"Selain Allah tu siapa, jin, malaikat, siapapun tidak bisa mendatangkan penyakit, tidak bisa menyembuhkan," jelasnya.
"Allah, mutlak dari Allah," imbuh Ustaz Derry.
Ustaz Derry Sulaiman juga memberikan penjelasan jika penyakit yang sedang dialami memiliki manfaat, salah satunya adalah sebagai penggugur dosa.
"Jadi kadang-kadang mungkin manusia ini mencari kambing hitam saja ya," ungkap Dokter Richard Lee.
"Iya, kadang-kadang kita gak bisa sangka baik sama Allah. Penyakit yang datang itu pengguguran dosa, kenapa kita harus marah dosa-dosa kita digugurin," tutur Ustaz Derry Sulaiman.
"Dan penyakit itu tidak bisa menyusahkan, tau kan di dalam Al-kitab pada kisah Nabi Ayub yang sakit lepra. Bahkan istrinya pun sedih dikatakan oleh suamiku, berdoalah ke Allah semoga engkau diberi kesembuhan. Dan dia gak mau minta sembuh karna kita tidak tau kenikmatan macam apa yang Allah berikan pada penyakit itu," imbuhnya.
Ia juga menambahkan bahwa penyakit juga merupakan bentuk peringatan agar manusia tidak menjadi sombong dan manusia merupakan makhluk yang lemah.
"Jadi seperti Tuhan itu memberikan peringatan kepada kita, bahwa kalau misalnya kita terlalu sibuk istirahat itu penting banget, contohnya seperti itu ya. Dan ada pesan dibalik yang diberikan oleh Tuhan," timpal Dokter Richard Lee.
"Banyak hikmahnya. Kalau orang gak ada penyakitnya sombong. Firaun itu kenapa dia mengaku Tuhan, karena dia gak pernah sakit. Kalau orang gak pernah sakit dia sombong, dikasih sakit 'aduh badanku', baru ya Allah baru dia sadar dia tu lemah," jawab Ustaz Derry Sulaiman.
"Berarti semua penyakit maupun kesembuhan semua datangnya dari Tuhan tapi dengan perantara orang lain. Bukan artinya kita hanya berdoa saja tidak melakukan apa-apa," sambung Dokter Richard Lee.
Netizen pun banyak memberikan komentar beragama dalam postingan tersebut, ada yang menyebut jika seharusnya memang orang seperti Ustaz Derry Sulaiman lah yang diundang dalam berbagai acara.
"aku sakit gak sembuh sembuh tsrus aku inget aku udah lama gak solat solat , ya Allah terimakasih , akuingin sprti dulu ingat 5 waktu (emot sedih)," kata akun @M***a.
"percakapan beda keyakinan. masyaallah sungguh luar biasa," timpal @ra***na.
"dan ayah aku meninggal karna tipes, sakit selama 10bulan gak bisa bangun, syurga tempat mu ayah," ungkap @Ap****ma.
"ada yang kurang, tapi Allah menjadikan banyak perantara untuk memberikan kesembuhan dan penyakit (emot sungkem)," imbuh @ma****ng.
"nah cocokni yg di undang orng kek gini ,jgan kek si udin (emot tertawa)," kata @@B****dy.
Kontributor : Mira puspito
Berita Terkait
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Ustaz Derry Sulaiman Respons Dugaan Penistaan Agama yang Dilakukan Isa Zega
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten