SuaraBanten.id - Aksi kejahatan yang dilakukan seorang warga yang mengaku anggota kepolisian (Polisi Gadungan) terjadi di wilayah Tangerang, Banten.
Warga bernama Hana Julianti, warga Vila Tangerang Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, menjadi korban perampasan ponsel oleh polisi gadungan.
Pelaku bernama Zulkifli (43) merupakan warga Betung Lampung Selatan itu lini diamankan pihak kepolisian Polres Metro Tangerang.
Korban diketahui secara tiba-tiba diberhentikan oleh Zulkifli yang mengaku sebagai anggota Polri di Apartemen Modernland, Kota Tangerang.
“Pelaku melancarkan aksinya di Apartemen Modernland Kota Tangerang, dengan mengaku sebagai anggota polri,” kata Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, mengutip dari Bantenhits -jaringan Suara.com, Sabtu, (4/6/2022)
Zain menjelaskan, kejadian tersebut berawal saat korban sedang berada di lokasi tiba – tiba ditegur oleh pelaku dan meminta identitas dengan mengaku sebagai anggota polisi lalu meminta sejumlah uang kepada korban sebagai jaminan.
“Karena korban merasa bingung, Ia menolak permintaan tersebut, kemudian pelaku langsung merebut telephon genggam yang dipegang oleh korban, ketika ditanya pelaku langsung pergi meninggalkan korban,” ungkapnya.
Atas kejadian itu lanjut Zain, Korban melapor kepada petugas piket Reskrim Polres Metro Tangerang Kota. Kemudian petugas yang menerima laporan korban langsung bergerak cepat dengan mengamankan pelaku.
“Dari tangan pelaku kami mengamankan barang bukti satu buah tanda kewenangan Polri (palsu), handphone dan sejumlah uang diduga hasil kejahatan, kasus ini masih terus kami kembangkan untuk mengungkap pelaku melakukan kejahatan serupa dibeberapa tempat di wilayah hukum yang berbeda,” terangnya.
Baca Juga: Amankan Uang Rp 500 Ribu dan Hp, Pengedar Togel di Lebak Ditangkap, Polisi Cari Pelaku Lain
Berita Terkait
-
Amankan Uang Rp 500 Ribu dan Hp, Pengedar Togel di Lebak Ditangkap, Polisi Cari Pelaku Lain
-
Kena Siram saat Nonton Konser, Ponsel Warganet Ini Auto Rusak
-
Periksa Dua Saksi, KPK Telisik Cara Ardius Terima Uang Pengadaan Tanah SMKN 7 Tangsel
-
Motif Pembunuhan di Tol Tangerang-Merak, Polisi Sebut Mantan Pacar Sakit Hati Saat Cerita Hal Mengejutkan
-
Terungkap! Mayat di Tol Cipondoh Tangerang Ternyata Dibunuh Mantan Pacar dan Kekasih Baru
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Penyebab Cloudflare Down, Sebabkan Jutaan Website dan AI Lumpuh
-
Format dan Jadwal Babak Play Off Piala Dunia 2026: Adu Nasib Demi Tiket Tersisa
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
Terkini
-
ASRA 2025 Anugerahkan Tiga Penghargaan untuk Laporan Keberlanjutan BRI
-
BRI Dorong Daur Ulang Lewat Program Yok Kita Gas di KOPLING 2025
-
Truk Tambang Penyebab Macet Parah di Banten Akan Dihadang Aparat!
-
21 Nyawa Melayang Akibat Keganasan HIV/AIDS di Lebak: Awasi Ketat Pergaulan Anak!
-
Partisipasi BRI di PRABU Expo Tegaskan Komitmen Transformasi Digital bagi UMKM Indonesia