SuaraBanten.id - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto terus melaksanakan silaturahmi di momen Idul Fitri 2022 ke sejumlah tokoh di Indonesia, seperti ke Presiden Joko Widodo, Megawati Soekarnoputri hingga Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.
Kekinian, Ketua Umum Partai Gerindra tersebut melakukan silaturahmi ke Ponpes Al-Anwar Rembang, Jawa Tengah. Prabowo disambut langsung oleh pimpinan ponpes, KH Muhammad Najih Maimoen atau yang akrab disapa Gus Najih
KH Muhammad Najih Maimoen sendiri merupakan putra dari almarhum ulama besar Indonesia, KH Maimoen Zubair alias Mbah Moen.
Mengutip dari Bantenhits -jaringan Suara.com, dalam kunjungan itu Prabowo disambut langsung oleh pimpinan ponpes, KH Muhammad Najih Maimoen.
Baca Juga: Padat Agenda Silaturahmi, Prabowo Kunjungi Kiai Adib di Ponpes Buntet Cirebon
Prabowo diberi kesempatan untuk mengunjungi bekas kamar almarhum Mbah Moen. Di dalam kamar itu, Prabowo mengenang pertemuan-pertemuan yang pernah ia lakukan bersama Mbah Moen.
Dengan ditemani Gus Najih, Prabowo melaksanakan sholat di kamar itu. Usai sholat, lantas Gus Najih memimpin doa.
Prabowo tampak terharu mengingat kenangannya bersama almarhum Mbah Moen. Menteri Pertahanan itu pun tak mampu menahan tetesan air matanya.
Gus Najih yang menyaksikan kekhusyukan Prabowo mengamini doa itu mengatakan, Prabowo memang sudah menganggap Mbah Moen seperti ayahnya sendiri.
“Pak Prabowo sudah menganggap almarhum Mbah Moen seperti ayahnya sendiri,” ungkap Gus Najih.
Baca Juga: Berkunjung ke Pura Tirta Empul, Jokowi Dapat Doa dan Pujian dari Netizen
Suatu keistimewaan bagi Prabowo bisa melihat suasana ruangan kamar Mbah Moen selepas wafat pada 9 Agustus 2019 lalu.
Mbah Moen dinyatakan meninggal dunia pada saat melaksanakan ibadah haji. Kemudian almarhum di makamkan di pemakaman Al-Ma’la, Mekah.
Prabowo lantas mengingat pesan-pesan perjuangan yang pernah disampaikan Mbah Moen terhadap dirinya. Salah satu pesan Mbah Moen yang selalu diingat Prabowo adalah tentang komitmen memperjuangkan rakyat kecil.
“Pesan beliau selalu tertanam di benak saya, ‘Mas Prabowo harus selalu bela rakyat, mas Prabowo harus selalu bela rakyat kecil’,” kata Prabowo.
Berita Terkait
-
Endorse Prabowo ke RK Masih Abu-abu, Ini 'Daerah Kekuasaan' Anies-Ahok buat Menangkan Pramono di Jakarta
-
Jokowi dan Prabowo Disebut Tak Masalah Pramono jadi Gubernur Jakarta, Asal...
-
Prabowo Subianto Naik Mercedes Benz Berkelir Putih di Brasil
-
Prabowo di KTT APEC: Indonesia Buka Pintu Investasi Rp9.500 Triliun untuk Hilirisasi
-
Mengukur Pengaruh Prabowo, Jokowi Hingga Anies di Pilkada Jakarta, Siapa Yang Lebih Menguntungkan Buat Paslon?
Tag
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
Terkini
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025