SuaraBanten.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. atau BRI memastikan, layanan e-Channel berjalan lancar dalam menghadapi periode libur Lebaran, melalui pelaksanaan program BRI Gerakan E-Channel Siaga Terpadu (BRIGesit) Ramadan dan Idul Fitri (RAFI) 2022. Dalam program ini BRI membentuk task force guna memastikan masyarakat merasa nyaman dan aman dalam mengakses layanan BRI di tengah peningkatan aktivitas ekonomi.
Wakil Direktur Utama BRI, Catur Budi Harto mengatakan, BRIGesit RAFI merupakan operasi kesiapan seluruh perangkat e-Channel BRI seperti ATM, CRM dan EDC pada saat Ramadan dan Lebaran 1443 H.
“Kita ketahui bersama momentum Ramadhan dan Idul Fitri selalu diiringi dengan peningkatan transaksi di tengah masyarakat, baik di kota-kota besar hingga ke daerah-daerah, terutama tujuan mudik. Apalagi tahun ini, masyarakat akan memanfaatkan momen libur Lebaran untuk melepas rindu pulang kampung, karena pandemi membuat mudik Lebaran tertunda pada dua tahun terakhir. Karena itu, melalui BRIGesit RAFI kami ingin memastikan layanan operasional berjalan lancar,” kata Catur.
Dalam program ini, task force diberi tugas khusus untuk memonitor dan melakukan follow up kepada vendor maupun berkoordinasi dengan Kantor BRI terkait untuk mempercepat penanganan problem e-Channel.
Program tersebut menjadi komitmen perseroan untuk selalu memberikan layanan prima bagi masyarakat di bulan Ramadhan hingga H+10 Lebaran, mengingat peningkatan transaksi ekonomi yang dilakukan masyarakat menjelang dan beberapa hari setelah hari raya Idul Fitri.
Catur menjelaskan, melalui BRIGesit RAFI, pihaknya memastikan layanan e-Channel BRI dalam kondisi prima dalam melayani nasabah, baik performa mesin hingga kebersihan premises. Untuk itu pihaknya secara intensif memonitor operasional e-Channel BRI.
BRI bahkan standby onsite untuk mendukung kegiatan operasional ATM/CRM BRI dengan jam operasional 7 x 24 jam, yaitu melalui penugasan petugas ATM, petugas IT, dan e-Channel. Selain standby, mereka juga melakukan kunjungan ke lokasi ATM/CRM pada pagi, sore, maupun malam.
“Kami pun memastikan ketersediaan kas pada ATM/CRM BRI khususnya dari periode 12 April 2022 sampai dengan 8 Mei 2022, serta memonitor dan memastikan seluruh ATM/CRM yang berada pada jalur mudik dan lokasi strategis, seperti tempat wisata, stasiun, bandara, pelabuhan dan pusat perbelanjaan dapat beroperasional dengan baik, dengan tampilan yang layak sesuai ketentuan,” ujarnya.
BRI pun akan mengidentifikasi ATM/CRM yang berlokasi di tempat yang tutup karena libur Ramadhan untuk dilakukan pengosongan kas ATM/CRM dan meminimalkan jumlah pengisian kas ATM di lokasi yang rawan untuk mencegah tindak vandalisme.
Baca Juga: BRI Mampu Tekan NPL Turun Menjadi 3,09% per Akhir Maret 2022
Untuk mengalihkan layanan dari lokasi yang tutup tersebut, BRI akan memberikan informasi ATM/CRM/AgenBRILink terdekat. BRI pun melakukan opname kas CRM secara rutin dan memastikan fungsi setor dan tarik tunai berjalan dengan baik.
Berita Terkait
-
Semakin Ramah Pengguna, Super App BRImo Kini Tersedia dalam Dua Bahasa
-
Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional
-
Diakui Dunia, Layanan Wealth Management BRI Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Berkat Program Klasterkuhidupku BRI, Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Sukses Berdayakan Perempuan
-
Dorong UMKM Go Global, BRI Bawa UMKM Binaan Ikuti Pameran Internasional FHA-F&B 2025 di Singapura
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Prabowo Ugal-ugalan Buat Kebijakan, Para Taipan RI Ramai-ramai Larikan Kekayaan ke Luar Negeri
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
Terkini
-
Motif Oknum TNI Keroyok Pemuda di Serang Hingga Tewas Terungkap, Ternyata Karena...
-
Pengamat Hukum Dorong Pemeriksaan Kejiwaan Polisi Pelaku Pelecehan Seksual di Tangsel
-
UMKM Naik Kelas: BRI Bantu Eksportir Batik Tulis Pertama Dari Lamongan
-
Ratu Zakiyah-Najib Unggul Quick Count, Direktur Tim Pemenangan: Masyarakat Ingin Perubahan
-
PSU Kabupaten Serang: Andika-Nanang Kalah Telak di Kandang Ratu Zakiyah