SuaraBanten.id - Isyana Sarasvati dikenal memiliki kemampuan menyanyi yang di atas rata-rata. Ia mampu menyanyikan berbagai jenis genre musik dengan sangat baik. Di luar penampilannya yang sempurna saat menyanyi, ternyata Isyana juga punya sisi kocak. Hal itu bahkan ia perlihatkan saat sedang tampil di panggung.
Pada video yang diunggah oleh akun Instagram @lambegosiip, Minggu (20/03/2022), tampak Isyana sedang menyanyikan salah satu lagunya yang paling populer berjudul 'Tetap Dalam Jiwa'.
Sementara itu, para penonton rela berhujan-hujanan demi bisa menikmati suara indah Isyana. Ketika sampai di tengah lagu, Isyana mengajak penonton untuk bernyanyi bersama. Ia menyodorkan mikrofon ke arah penonton agar bergantian bernyanyi dengannya.
Uniknya, Isyana malah melakukan aksi yang membuat para penonton tertawa terbahak-bahak. Pasalnya, alih-alih menyanyikan lirik bagiannya dengan merdu dan indah, Isyana justru menyanyikannya dengan logat dan suara yang kocak.
"Mbak Isyana mood banget," bunyi caption unggahan tersebut.
Mendengar lantunan suara menggelitik yang keluar dari mulut Isyana, para penonton pun kompak tertawa. Meskipun begitu, mereka tetap menyahut nyanyian Isyana dan memberikan teriakan serta tepuk tangan.
Pada bagian lagu yang mendekati akhir, tawa penonton makin tak terbendung. Lirik yang seharusnya dinyanyikan dengan indah justru terdengar kocak saat dilantunkan Isyana.
"Habila memang?" ujar Isyana sambil mengarahkan mikrofon ke penonton.
Aksi tersebut sontak membuat netizen terhibur. Mereka bahkan menilai Isyana sebagai seorang pelawak yang berkedok sebagai penyanyi.
Baca Juga: Bikin Lagu Kolaborasi dengan Free Fire, Isyana Sarasvati Dipuji Warganet
"Definisi pelawak berkedok penyanyi," komentar netizen, "Isyana emang kadang suka kocak, kadang mungkin yg dipikir apa, keluarnya apa," sahut netizen lain, "Gue ulang-ulang terus tetep ngakak, Isyana kocak, yang ngerekam kocak," tulis netizen.
Tag
Berita Terkait
-
Rain Dikritik Usai Ngambek Gegara Penonton Singapura Tak Antusias
-
Viral Saudara Leya Princy Ngaku Pernah Dilecehkan Penyanyi yang Sudah Meninggal, Siapa?
-
Mendominasi Playlist! 6 Musisi Pendatang Baru Terviral Sepanjang 2025
-
Bernadya Curhat Perayaan Natal Tahun Ini Terasa Beda, Ada Kenangan Sedih Sekaligus Misi Mulia
-
Big Bang Festival 2025: Cek Rundown Acara, Jadwal Konser, dan Harga Tiket
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
BNN Obrak-Abrik Pabrik Tembakau Sintetis di Tangerang: Waspada, Bahan Baku Ternyata Dibeli Online!
-
LSPR Bawa Anyaman Bambu Buniayu Tangerang Go Internasional
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini