SuaraBanten.id - Hujan lebat yang mengguyur Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak menyebabkan wilayah Baduy Luar terendam banjir, Kamis (17/2/2022). Selain banjir, wilayah Baduy Luar juga menglami longsor hingga menyebabkan tiga rumah warga terdampak.
Menurut informasi yang dihimpun Suara.com banjir terjadi Kamis (17/2/2022) sore sekira 17.30 WIB. Banjir tersebut terjadi akibat hujan deras yang terjadi sejak pukul 13.00 WIB sehingga mengakibatkan Sungai Ciujung meluap.
Plt Kepala BPBD Kabupaten Lebak, Febby Rizky Pratama membenarkan adanya bencana alam berupa banjir dan longsor yang menerjang wilayah Baduy.
"Benar kang, telah terjadi banjir di Desa Kanekes atau di wilayah Baduy," ujar Febby kepada SuaraBanten.id, Kamis (17/2/2022) malam.
Baca Juga: Mengenal Saba Budaya Baduy
Kata Febby, penyebab banjir akibat air sungai Ciujung meluap ke permukiman. Bahkan, BPBD Lebak memperkirakan luapan air tersebut hingga mencapai 1,5 meter.
Berdasarkan laporan sementara, banjir tengah merendam beberapa titik di Baduy yang diantaranya yakni pos perbatasan, 4 Huma dan 4 jembatan.
Selain banjir, intensitas curah hujan yang tinggi juga menyebabkan longsor di permukiman warga. Beruntung, tidak terdapat korban jiwa.
"Alhamdulillah, korban jiwa enggak ada. Banjir juga enggak sampeai merendam perkampungan warga. Cuma merendam 4 Huma (sawah kering), 4 jembatan," terangnya.
"Nah, tiga rumah longsor karena hujan bukan karena banjir," imbuhnya.
Baca Juga: Libur Tahun Baru, Banyak Wisatawan Kunjungi Tempat Wisata Baduy
Dikatakan Febby, tiga rumah yang terdampak longsor akibat curah hujan yang cukup tinggi berada di Kampung Ciranji, Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar.
Menurutnya, saat ini hujan deras masih mengguyur wilayah Baduy. Ia pun tengah berkoordinasi dengan relawan maupun penjaga plang pintu sungai Ciujung untuk selalu memberi informasi terbaru.
"Saat ini kita masih terus memonitor, perkampungan yang dilalui sungai Ciujung untuk selalu waspada dari Bojong Manik hingga ke Kota Rangkasbitung," ucapnya.
Kontributor : Firasat Nikmatullah
Berita Terkait
-
Mobil Mogok Setelah Terjang Banjir? Ini Langkah Tepat Mengatasinya!
-
Guru Honorer Tersangka Narkoba Tewas di Ruang Khusus Ditreskrimum, Polda Banten: Diduga Bunuh Diri
-
Banjir Bandang Landa Sukabumi, Kemensos Langsung Salurkan Bantuan Logistik
-
Bakal Lanjutkan Program Anies, "Parkir" Air jadi Jurus RK Cegah Banjir di Jakarta, Apa Maksudnya?
-
Hujan Lebat, Sejumlah Titik di Jakarta Tergenang Banjir
Tag
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025