SuaraBanten.id - Wah, pasangan crazy rich Malang, Shandy Purnamasari dan Gilang Juragan 99 merayakan anniversary pernikahan ke 9 pada 7 Februari 2022 nih. Shandy mendapatkan kejutan spesial dari suaminya berupa perayaan super mewah dan romantis.
Shandy dan Gilang merupakan pasangan fenomenal yang suka menyebut diri mereka sebagai couplepreneur. Mereka bukan dari kalangan artis, namun kini punya banyak sahabat artis yang diajak kerjasama untuk mempromosikan bisnis mereka, antara lain kosmetik.
Beberapa kali Shandy dan Gilang bahkan mengundang sederet artis untuk datang ke hunian mewah mereka di Malang, antara lain pasangan Raffi Ahmad - Nagita Slavina, Atta Halilintar - Aurel Hermansyah, Lesti Kejora - Rizky Billar, Boy William hingga terbaru Thariq Halilintar dan Fuji.
Shandy dan Gilang juga banjir ucapan selamat dan doa dari sederet artis ternama nih. Dari Raffi Ahmad - Nagita Slavina, Ayu Dewi, Prilly Latuconsina, Luna Maya, Rossa, Sarwendah dan masih banyak lagi.
Sukses berbisnis bersama, Shandy dan Gilang pun setiap hari berkerja seperti sambil pacaran. Ini yang membuat mereka sering disebut relationship goals. Nah, kira-kira seperti apa momen anniversary Shandy dan Gilang yang ke-9. Yuk intip!
1. Mewah dan private
Gilang memilih memberikan kejutan dengan suasana private di sebuah ruangan yang cukup luas. Meski begitu dia memilih dekorasi balon berwarna emas sehingga terkesan begitu mewah.
2. Kejutan Gilang ke Shandy
Shandy tampak begitu terkejut saat tahu mendapatkan surprise dari suaminya yang selalu romantis. Dia bahkan masih mengingat betul setiap tahun sang suami selalu berusaha memberikan kejutan meski tak selalu mewah. Bahkan dia pernah cuma diberi kue dengan size paling kecil di anniversary pernikahan pertama mereka.
Baca Juga: 5 Artis dengan Subscriber Terbanyak di Indonesia 2022, Atta Halilintar Tergeser!
3. Bunga Mawar
Kalau biasanya sudah sering dikasih buket uang, kali ini Gilang memilih memberikan satu buket besar bunga mawar merah pada istrinya. Ada juga kotak yang isinya bunga mawar mewah dan putih yang tertulis inisial nama mereka. Kali ini tak begitu menonjolkan harta, namun lebih keperasaan cinta mendalam.
4. Dinner Romantis
Gilang menyiapkan tempat itu untuk sekadar dinner romantis bersama sang istri. Ada juga live musik yang mengiringi saat mereka menikmati hidangan. Idaman banget nih Gilang Juragan 99 saat manjain istrinya.
5. Dansa
Setela makan, Shandy dan Gilang juga menikmati lagu dengan berdansa. Sudah kayak pasangan baru yang lagi kasmaran aja nggak sih? Gilang juga mempersembahkan lagu untuk Shandy dan sebaliknya. Mereka berdua beruntung satu sama lain bisa saling mendapatkan. Langgeng terus ya!
Tag
Berita Terkait
-
Heboh Nagita Slavina Diduga Makan Ramen Nonhalal
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Raffi Ahmad Kembali Terseret Rumor Pencucian Uang, Merry Ahmad: Aku Saksi Hidupnya
-
Rumah Diding Boneng yang Ambruk Mulai Dibangun, Pakai Duit Rp50 Juta dari Raffi Ahmad
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
BNN Obrak-Abrik Pabrik Tembakau Sintetis di Tangerang: Waspada, Bahan Baku Ternyata Dibeli Online!
-
LSPR Bawa Anyaman Bambu Buniayu Tangerang Go Internasional
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini