SuaraBanten.id - Artis Prilly Latuconsina mengumumkan bahwa dirinya resmi menjadi pemilik klub sepak bola Indonesia yakni Persikota Tangerang.
Kabar itu disampaikan Prilly Latuconsina melalui instagram pirbadinya. Ia bahkan mendapat undangan langsung dari Persikota untuk melihat para pemainnya berlatih.
Lewat video Instagram yang diunggah pada Minggu (30/01/22), Prilly mengumumkan dirinya resmi menjadi pemilik Persikota. Ia mengungkapkan kebahagiaannya sebagai perempuan yang juga bisa mendukung sepakbola tanah air.
Tak disangka, gadis 25 tahun itu benar-benar menyempatkan waktu untuk berkunjung ke tempat latihan Persikota. Prilly pun langsung tertarik ingin mengembangkan klub bola tersebut.
"Perempuan juga bisa! Akhirnya bisa resmi mengumumkan kalau sekarang aku bergabung di Persikota Tangerang sebagai pemilik," tulis Prilly dalam unggahan video di Instagramnya.
Dalam caption-nya itu, Prilly juga menjanjikan bakal mengembalikan masa kejayaan Persikota. Ia bahkan ingin menjadikan Persikota juara Liga 1.
"Aku akan memberikan yang terbaik agar Persikota bisa bangkit ke masa kejayaannya. Aku berharap beberapa tahun kedepan Persikota bisa menjadi salah satu tim terbaik dan juara Liga 1. Tidak ada yang tidak mungkin. SEMANGAT SEMUANYA! @persikotafc1994," imbuhnya.
Kabar tersebut langsung disambut hangat para netizen. Banyak yang mengaku bangga dengan pemain film "Ku Kira Kau Rumah" itu.
"Kerennnn bangettt, idolaku sejak dulu," tulis netizen. "Akhirnya Persikota bakal naik tahta, semangat ka Prilly," sahut lainnya.
Baca Juga: Prilly Latuconsina Beli Persikota Tangerang, Susul Raffi Ahmad dan Atta Halilintar
"Bangga banget!!!!" puji netizen. "Perempuan inspirasiku," timpal lainnya.
Berita Terkait
-
Prilly Latuconsina Beli Persikota Tangerang, Susul Raffi Ahmad dan Atta Halilintar
-
Resmi Jadi Pemilik Persikota Tangerang, Prilly Latuconsina: Aku Berikan yang Terbaik
-
Covid-19 Mulai Menghantui BRI Liga 1, PT LIB Ambil Sikap
-
Prilly Latuconsina Umumkan Jadi Pemilik Persikota Tangerang: Perempuan Juga Bisa!
-
Kisah David De Gea Mendadak 'Muncul' di Laga Persib Bandung Versus Persikabo 1973
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
LSPR Bawa Anyaman Bambu Buniayu Tangerang Go Internasional
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini
-
Pemkot Cilegon Didesak Bentuk Tim Khusus Penanganan Banjir