SuaraBanten.id - Sebuah minibus APV dengan nomor polisi B 1762 EFK mengalami kecelakaan di Tol Gempol-Pasuruan. Mobil yang merupakan pengangkut bantuan Semeru itu mengalami kecalakaan di KM 798.400, Rabu (29/12/2021) pagi sekira pukul 07.10 WIB.
Diketahui, korban meninggal merupakan relawan bernama Firman (27) asal Kecamatan Ciputat, Tangerang Selatan, Banten.
Menurut informasi yang dihimpun, relawan yang membawa bantuan untuk korban Semeru antara lain Miftahudin, Firman warga Kecamatan Ciputat, Hasby Octavia warga Kecamatan Pondok Aren, dan Ghamel Abdul Nasser Amir, warga Tugu, Kecamatan Cimanggi, Kota Depok.
Mobil yang mengangkut bantuan bencana itu dikendarai Ghamel berangkat dari Tangerang, Selasa (28/12/2021) malam. Namun, saat tiba di lokasi kejadian sekira pukul 07.10 WIB mobil APV itu menabrak truk Nopol P 9752 VD yang dikemudikan Rohmat Amin, warga Klatak, Kabupaten Banyuwangi.
Baca Juga: Kecelakaan Maut di Karawang, Satu Orang Dikabarkan Tewas Terlindas Truk
Kendaraan APV pun sontak terguling dan menabrak beton pembatas tengah jalan. Atas kejadian itu, Firman meninggal dunia, sedangkan 4 korban lainnya hanya mengalami luka ringan.
Dikonfirmasi terkait kecelakaan itu, Ketua Pokja Relawan Banten, Lulu Jamaludin membenarkan adanya peristiwa kecelakaan yang melibatkan relawan asal Tangerang tersebut. Satu orang meninggal dalam kejadian itu.
“Iya informasinya, satu orang relawan asal Tangerang meninggal dunia. Mereka tengah membawa bantuan untuk korban Semeru,” kata Lulu, Rabu (29/12/2021).
Kata Lulu, saat ini jenazah korban meninggal dunia sedang dalam perjalanan menuju Banten untuk dibawa ke rumah duka.
“Dibawa menggunakan ambulan Relawan Dompet Dhuafa dan Asep Sedunia. Sedangkan anggota Pokja Relawan Banten sedang menuju rumah sakit,” tambahnya.
Baca Juga: Relawan Bencana Gunung Semeru Meninggal Usai Tabrak Truk di Tol Gempol Pasuruan
Berita Terkait
-
Nizar Ahmad Saputra, Dari Relawan Jokowi Kini Diangkat Jadi Komisaris Bank Syariah Indonesia
-
Kecelakaan Maut saat Barcelona Juara Liga Spanyol: 13 Orang Jadi Korban
-
Truk BBM Seruduk 3 Ruko di Cakung Jaktim, Panji Kaget Gegara Motor Ngerem Mendadak
-
Korban Kecelakaan Kapal Wisata Tiga Putra di Pantai Malabero Bengkulu Dijamin Jasa Raharja
-
Larasati Nugroho Trauma Kecelakaan, Curhat Pilu Urus Asuransi Mobil
Tag
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Akselerasi Inklusi Keuangan di Pedesaan, Bank Mandiri Gandeng BUMDes dan UMKM Lokal
-
Undang Ratusan Industri dan Ormas, Kapolres Cilegon Pastikan Tak ada Ampun Bagi Preman
-
Ketua, Waka Kadin Cilegon, dan Ketua HNSI Jadi Tersangka, Buntut Minta Jatah Proyek Tanpa Lelang
-
Ancam Setop Proyek CAA, Ketua HNSI dan HIPMI Digilir Polda Banten
-
Pimpian Grib Jaya Serang Ditangkap Polisi, Gelapkan 13 Mobil dari Banten ke Lampung