SuaraBanten.id - Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya marah saat mendengar adanya peserta atau joki pada MTQ XVIII tingkat Provinsi Banten.
Hal itu terungkap, saat dirinya memimpin rapat evaluasi LPTQ Kabupaten Lebak, di Gedung Setda Lebak.
“Saya dengar laporan bahwa ada perjokian di MTQ Banten. Yang didaftarkan nama si A tapi yang ngajinya bukan si A,” katanya, Jumat (24/12/2021).
“Bukan kita bersedih, atau kecewa karena tidak juara bukan. Ini harus didobrak yang kaya begini. Ini preseden buruk bagi Banten yang katanya agamis,” ungkapnya.
Baca Juga: WH Copot Kasatpol PP Banten, Buntut Ratusan Buruh Terobos Ruang Kerja Gubernur Banten
Sementara Wakil Ketua 1 Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Lebak KH Ahmad Hudori membenarkan, bahwa pihaknya menemukan adanya perjokian dalam MTQ tingkat Provinsi Banten.
Hal itu terjadi di kategori Tilawah dan Syarhil Quran.
“Kalau daerah mananya kita tidak tahu. Tapi di kategori Tilawah dan Syarhil Quran,” katanya.
“Kita sudah laporkan ke LPTQ Banten juga,” tambahnya.
Menurut Hudori, saat MTQ Banten terjadi memang sedikit ada kejanggalan. Di mana proses finger print yang biasanya dua kali, ini hanya dilakukan satu kali.
Baca Juga: Ketapang Resmi Jadi Tuan Rumah MTQ Kalbar 2022
“Biasanya itu kan dua kali pas pendaftaran dan saat akan tampil. Nah di MTQ kemarin hanya saat pendaftaran saja,” katanya.
Berita Terkait
-
Novel Klasik Animal Farm Kembali Diadaptasi Jadi Film Animasi Terbaru
-
Sejarah Banten, Arti Hingga Asal Usul di Baliknya, Cek Selengkapnya di Sini
-
Terjadi Musim Pancaroba Selama Periode Lebaran, Pengelola Wisata Diminta Siapkan Mitigasi Bencana
-
Sosok Najmi Alvaro: Bocah Asal Kalteng Viral di Iran, Juara Dunia MTQ Bikin Juri Tak Henti Bertakbir
-
Gegara Pagar Laut, Ombudsman Minta PSN Dievaluasi
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Andre Rosiade Mau Bareskrim Periksa Shin Tae-yong Buntut Tuduhan Pratama Arhan Pemain Titipan
- Penantang Kawasaki KLX dari Suzuki Versi Jalanan, Fitur Canggih Harga Melongo
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
Pilihan
-
Tok! Carlo Ancelotti Dibui 1 Tahun: Terbukti Gelapkan Pajak Rp6,7 M
-
Sejarah Nama Kompetisi Liga Indonesia: Dari Perserikatan Kini Super League
-
Dear Pak Prabowo: Penerimaan Loyo Utang Kian Jumbo
-
Eks Petinggi AFF Kritik Strategi Erick Thohir, Naturalisasi Jadi Bom Waktu untuk Timnas Indonesia
-
Siapa Liam Oetoehganal? Calon Penerus Thom Haye Berstatus Juara Liga Belgia
Terkini
-
Dilantik Jadi Sekda Banten, Deden Apriandhi Langsung Dihadapkan Tugas Berat: Satukan OPD
-
BPK Bongkar
-
Mahasiswa Nyambi Jadi Mucikari di Tangerang, Eksploitasi Gadis 17 Tahun
-
Eks Anggota DPRD Cilegon Dilaporkan ke Polda Banten, Diduga Serobot Lahan PT Pancapuri
-
Pondok Maharta Tangsel Terendam Banjir 1,4 Meter, 400 KK Terdampak