SuaraBanten.id - Kepala Dinas PUPR Kota Tangerang Decky Priambodo mengatakan, pihaknya menargetkan pembangunan turap Kali Ledug Timur di Kecamatan Periuk dapat selesai pada 2021.
Menurutnya, turap Kali Ledug Timur ini bisa mengatasi banjir yang kerap terjadi di Kota Tangerang, Banten.
"Pengerjaan terus dilakukan petugas di lapangan dan ditargetkan selesai pada tahun ini untuk mengantisipasi luapan air dari kali," katanya.
Kegiatan yang juga dipantau dan targetkan selesai adalah pembangunan trotoar dan looping sebagai solusi kemacetan.
Untuk trotoar ada 10 titik menggunakan paving ekspose tiga dimensi yang dilengkapi Tactile Paving untuk penyandang tunanetra (disabilitas) dengan total yang diperbaiki panjangnya 31.448,91 meter persegi
Sementara itu untuk looping ada pengerjaan di dua wilayah yakni Gerendeng dengan panjang 4.312,51 meter persegi dan di Jalan Galeong dengan panjang 1.503,00 meter persegi.
Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah sebelumnya pada Jumat (3/12) melakukan sidak ke sejumlah pekerjaan fasilitas publik tersebut yang sedang dalam tahap pembenahan.
"Alhamdulillah, pembangunan fasilitas publik terus dikerjakan, kami maksimalkan untuk kenyamanan bagi masyarakat," kata Wali Kota Arief dalam keterangannya.
Sementara itu untuk pembangunan jalan sistem putaran atau looping yang berada di perempatan Jalan Galeong, Kelurahan Margasari, ditujukan untuk meminimalisir kemacetan di daerah tersebut.
"Kalau sore hari di perempatan ini kerap terjadi kemacetan, jadi kami buatkan jalur lagi mudah - mudahan bisa meminimalisir kemacetan di sini," ujarnya.
Baca Juga: Antisipasi Covid-19 Varian Omicron, Pemkab Tangerang Siapkan Fasilitas Kesehatan
Lalu untuk pembangunan tanggul guna mengantisipasi luapan air Ledug bila terjadi hujan ekstrem atau kiriman air. "Masih dalam proses pengerjaan, mudah - mudahan bisa segera selesai dan bisa meminimalisir air meluap," kata dia. [Antara]
Berita Terkait
-
Kenal Korban Sejak SMP, Pemuda 19 Tahun Jadi Tersangka Pencabulan Anak di Cisauk
-
Kiriman Air dari Tangerang Bikin Banjir di Jakbar Terparah, Pramono Tambah Pompa dan OMC
-
Update Banjir Jakarta: 90 RT dan 9 Ruas Jalan Masih Tergenang hingga Sabtu Pagi
-
Alhamdulillah, RSUD Aceh Tamiang Sudah Kembali Beroperasi
-
Istana Tak Masalah Perusahaan yang Izinnya Dicabut Masih Beroperasi di Sumatra, Ini Alasannya
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 124 Kurikulum Merdeka
-
Syarat Masuk Sampah Tangsel ke Cilowong: Warga Minta CSR Rp1 Miliar dan Ambulans
-
BRI Perkuat Ekonomi Nasional Lewat Program Klasterku Hidupku, Dorong UMKM Tumbuh Berkelanjutan
-
Teken MoU dengan Pemkot Cilegon, Krakatau Steel Bahas Akses Pelabuhan Hingga KEK
-
Soroti Kepala Daerah Ditangkap KPK, Pengamat: Korupsi Politik Bukan Sekadar Serakah tapi Kalkulasi