SuaraBanten.id - Kabar soal bayaran di podcast Deddy Corbuzier masih menjadi sorotan publik. Ikut bersuara terkait hal tersebut, sahabat Deddy Corbuzier, Wanda Ponika beberkan pengalaman saat diundang ke podcast Deddy Corbuzier.
Wanda Ponika secara tegas mengatakan narasumber yang diundang ke podcast tersebut tidak mendapatkan bayaran.
"Pinjam bahasanya netizen: sekadar mengingatkan. Kalau ke podcast-nya Om Ded @mastercorbuzier kita nggak dibayar," tulis Wanda Ponika melalui Instagram Story @wandaponika.
Dalam kesempatan itu, Wanda juga mengungkap bahwa narasumber tidak diberi uang transportasi dan konsumsi.
Baca Juga: Kasihan Gaji Gibran Kecil Jadi Wali Kota Solok, Kaesang: Mending Saya Santai Nikmati Hidup
"Nggak dikasih uang transport dan nggak ada bonus ketoprak juga," ungkap desainer perhiasan itu.
Menurut Wanda, pernyataannya tersebut telah sesuai dengan yang diungkapkan oleh dokter Tirta beberapa waktu lalu.
"Testimoni @dr.tirta juga sama kan," ujar Wanda.
Wanda Ponika juga mengungkapkan 'aturan main' di podcast Deddy Corbuzier. Di sana, narasumber tidak diperbolehkan mengeluarkan uang demi tampil di podcast yang populer dengan jargon "Close The Door" tersebut.
"Kalau mau bayar atau request buat tampil juga nggak bisa. Kesimpulannya, podcast Om Ded tidak ada urusan duit," tulis Wanda Ponika.
Baca Juga: Belum Minat Terjun ke Politik, Kaesang: Saya Melihat Gaji Mas Gibran Tuh Kasian
Pernyataan Wanda Ponika ini sedikit banyak menjawab rasa penasaran publik terhadap isu bayaran di podcast Deddy Corbuzier. Apalagi, belakangan Jerinx SID menantang Deddy Corbuzier untuk menyiapkan sejumlah uang bila ingin mengundang dirinya ke podcast.
Berita Terkait
-
Reaksi Emosional Deddy Corbuzier usai Paula Verhoeven Mengaku Bersyukur Dinikahi Baim Wong
-
Kekayaan Andra Soni, Cagub Banten yang Dibocorkan Paula Verhoeven Pernah Jadi Kuli
-
Deretan Artis Bela Paula Verhoeven, Terbaru Ada Deddy Corbuzier: Lebih Berkelas dari Geng Baim Wong?
-
Alasan Paula Verhoeven Selama Ini Diam Mirip dengan Ilmu Sulap: Kalau Lu Percaya...
-
Deddy Corbuzier Heran Paula Verhoeven Puji Baim Wong setelah Dituding Selingkuh: Masih Bisa Ngomong Gitu?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024