SuaraBanten.id - Heboh nakes atau tenaga kesehatan pura-pura suntik vaksin menyorot perhatian publik.
Nakes pura-pura suntik vaksin hingga membuat netizen geram. Netizen menganggap hal ini penipuan dan keterlaluan.
Video nakes pura-pura suntik vaksin ke pasien hingga membuat netizen geram viral di media sosial usai diunggah pengguna Twitter Gratias_15, Selasa (13/7/2021).
Terkini video nakes pura-pura suntik vaksin, dilaporkan netizen ke media sosial Divisi Humas Polri.
Netizen tersebut mengaku tak mengetahui persis apakah nakes yang berpura-pura menyuntikkan vaksin kepada masyarakat itu adalah seorang dokter atau bukan.
Netizen tersebut juga mengaku belum mengetahui persis di mana lokasi peristiwa dalam video viral itu terjadi.
Namun, kata sang netizen, perbuatan nakes yang pura-pura suntik vaksin itu sudah merupakan tindakan penipuan dan sangat keterlaluan.
“Hallo pak DivHumas_Polri tolong TANGKAP entah niy dokter atau bukan, dan tidak tau dimana, namun ini sudah PENIPUAN, KETERLALUAN,” cuit netizen Gratias_15.
Tak hanya satu video, netizen itu juga membagikan video lainnya yang memperlihatkan nakes dengan orang yang sama pura-pura menyuntikkan vaksin Covid-19 kepada pasien yang berbeda.
Baca Juga: Viral Wanita Berjilbab Buktikan Pernyataan dr Lois Owien: Keluargaku Makan Obat Jadi Drop
Ia pun menyebut, nakes yang bersangkutan seolah menyuntikkan vaksin ke lengan pasien. Namun, kenyataannya pelaku tak memencet jarum suntik atau memasukkan cairan vaksin itu ke tubuh pasien.
“Dan ini. Pura-pura suntik Vaksin, tapi kenyataannya TIDAK disuntik,” ujar netizen Gratias_15.
Dilihat dari video tersebut, tampak seorang nakes mengenakan pakaian tenaga medis berwarna merah dan masker tengah menyuntikkan vaksin ke lengan pasien.
Awalnya, nakes itu membersihkan lengan pasien tersebut dengan kapas. Selanjutnya, ia menusuk jarum suntik ke lengan pasien tersebut.
Namun, dalam video tampak nakes itu tak memencet jarum suntik tersebut sehingga terlihat jelas cairan berisi vaksin itu tidak masuk ke tubuh sang pasien.
Video nakes yang disebut pura-pura suntik vaksin ke pasien tersebut juga ikut dibagikan Mantan Politisi Demokrat, Ferdinand Hutahaean.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Bogor dan Serang Kompak 'Tutup Pintu' untuk Sampah Kiriman Tangsel
-
Awal Tahun yang Kelam bagi Kades Sidamukti: Jadi Tersangka Korupsi Usai Tilap Uang Negara Rp500 Juta
-
Khianati Kepercayaan Majikan, ART Asal Lampung Nekat Culik Bayi Demi Tebusan Hutang
-
Kawasan Baduy Dalam Ditutup untuk Wisatawan Selama 3 Bulan Mulai 20 Januari 2026
-
Hanya 4 Menit Sampai Rumah, Politisi PKS Cilegon Tak Sangka Panggilan Video Jadi Kabar Duka Anaknya