SuaraBanten.id - Viral Habib Rizieq Shihab atau HRS disebut Satrio Piningit. HRS disebut Satrio Piningit oleh Budayawan Betawi, Ridwan Saidi.
Tak sepakat dengan sebutan HRS sebagai Satrio Piningit, Ferdinan Hutahaean sebut Satrio Paningit tidak mungkin chat mesum janda.
Baru-baru ini, Ridwan Saidi sebut HRS Satrio Piningit heboh di media sosial.
Kata Ridwan Saidi, mantan pentolan Front Pembela Islam (FPI) itu layak disebut sebagai Satrio Piningit lantaran merujuk pada kebudayaan Jawa.
“Kalau saya merujuk kepada kebudayaan jawa, Habib Rizieq itu adalah Satrio Piningit, orang yang ditunggu-tunggu,” katanya dalam saluran YouTube milik ahli hukum tata negara, Refly Harun, dikutip Hops-Jaringan Suara.com Jumat (2/7/2021).
Angkat suara terkait pernyataan tersebut, politisi sekaligus pegiat media sosial Ferdinand Hutahaean menolak keras anggapan soal Habib Rizieq adalah satrio piningit.
Ferdinand memastikan hal itu tentu tidak mungkin, lantaran sosok ksatria jawa tak mungkin chat mesum dengan seorang janda.
“Saya tegaskan lagi, ‘TIDAK MUNGKIN SATRIO PININGIT NUSANTARA ITU CHAT MESUM DENGAN JANDA..!!‘,” kata Ferdinand dalam unggahan di jejaring media sosial pribadinya.
Terlebih dalam ramalan Jayabaya, Satrio Piningit digambarkan sebagai sosok yang berwibawa dan berasal dari tanah Jawa. Sedangkan Habib Rizieq sendiri diketahui berasal dari Yaman.
Baca Juga: Habib Rizieq Shihab Divonis 4 Tahun, Pengacara HRS: Hakim Enggak Punya Mental
“Ramalan Jayabaya tentang Satria Piningit itu menuliskan bahwa, Satria Piningit itu seperti Batara Kresna (tampan, berwibawa) tegas seperti baladewa. Dan yang pasti Satrio Piningit itu datang dari Tanah Jawa, bukan dari Yaman,” tutur Ferdinand.
Kemudian secara rinci Ferdinand juga memaparkan soal waktu atau tahun kedatangan dari Satrio Piningit sebagaimana yang telah diramalkan.
“Ramalan Joyoboyo itu kemudian digubah oleh Ronggowarsito (1802-1873) yang poinnya adalah datangnya jaman Kolobendu yang secara ‘Condrosengkolo’ datang pada tahun 1997 dan berakhir dengan jaman Kolosubo tahun 2025,” imbuhnya.
Berita Terkait
-
Syahganda Bocorkan Amnesti Jilid 2: Prabowo Bakal Ampuni Ratusan Musuh Politik Jokowi
-
5 Fakta Panas Bentrok Berdarah di Ceramah Rizieq Shihab yang Sebabkan 15 Orang Terkapar
-
Siapa Dalang Penyerangan di Ceramah Habib Rizieq? 5 Orang Terluka Sajam, Ini Tuntutan HRS
-
Benarkah Ada Surat Perintah di Balik Aksi Tolak Habib Rizieq di Pemalang?
-
Terungkap! Ada Kesepakatan Damai Antara FPI dan PWI-LS Seminggu Sebelum Ceramah Rizieq Shihab
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
Partisipasi BRI di PRABU Expo Tegaskan Komitmen Transformasi Digital bagi UMKM Indonesia
-
Prabowo Soroti Bullying Berdarah di Sekolah, Dari Blora Hingga Jakarta
-
Sinergi BRI, Pegadaian, dan PNM Dorong Akses Permodalan Mikro Lebih Mudah dan Inklusif
-
Jaksa Gadungan Beraksi Lagi! Mantan Pegawai Dipecat Kejaksaan Curi Rp310 Juta dan Bawa Revolver
-
Jadi Magnet Baru: Begini Penampakan Masjid Al Ikhlas, Arsitektur Lingkaran dan Kubah Raksasa