SuaraBanten.id - Syarat dapat SIM gratis dan cara dapat SIM gratis di Polres Cilegon, Banten. Polres Cilegon gelar pembuatan SIM gratis 1 dan 2 Juli 2021.
SIM gratis Polres Cilegon digelar pada puncak peringatan HUT Bhayangkara ke 75 yang tepat jatuh pada 1 Juli mendatang.
Tempat pembuatan SIM gratis Cilegon di Polres Cilegon pada 1 Juli 2021 dengan kuota 2 SIM baru dan 35 SIM perpanjangan.
Lalu di 2 Juli berlaku SIM gratis 35 SIM perpanjangan.
Syarat dapat SIM gratis di Polres Cilegon:
- e-KTP asli dan fotokopi
- SIM yang masih berlaku
- Surat keterangan sehat dari dokter
- Surat keterangan lulus uji psikologis
- SIM baru apresiasi khusus yang lahir 1 Juli
Pembuatan SIM Gratis Polres Cilegon. Polres Cilegon bebaskan biaya administrasi bagi pemohon SIM yang berulang tahun bertepatan dengan hari itu.
“Kita akan adakan SIM Apresiasi, 70 orang untuk pemohon perpanjangan SIM yang dibagi selama dua hari pada 1 dan 2 Juli, agar tidak menimbulkan kerumunan. Ditambah 5 orang pemohon SIM baru gratis bagi warga yang berulang tahun pada 1 Juli itu,” ungkap Kasatlantas Polres Cilegon, AKP Yusuf Dwi Atmodjo di ruang kerjanya, Senin kemarin.
Untuk turut menyemarakkan HUT Bhayangkara ke 75 itu, lanjut Kasat, pihaknya juga bahkan akan menghelat Pajak Apresiasi yang bekerja sama dengan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) melalui UPT Samsat Cilegon.
“Untuk perpanjangan pajak kendaraan pada 1 Juli, kita juga akan apresiasi pajaknya khusus untuk kendaraan bermotor jenis R2. Kita akan gratiskan,” jelasnya.
Baca Juga: Piala Wali Kota Solo Ditunda, Sriwijaya FC: Kita Tunggu Dulu!
Dijelaskan Kasatlantas, program Apresiasi SIM dan Pajak Kendaraan itu diharapkan dapat menjadi wujud lain inovasi dari pihaknya dalam menuju Polri Presisi, prediktif, responsibilitas, dan transparansi.
“Pada saat itu, kita juga akan siapkan merchandise kepada warga di loket antrean di Polres maupun yang di Samsat, mulai dari helm, paket prokes, dan sebagainya,” tambahnya.
Sebelumnya, rangkaian peringatan HUT Bhayangkara ke 75 itu juga disemarakkan dengan penyerahan bantuan kepada petugas di perlintasan pintu kereta api, bantuan warga stunting dan lainnya.
“Dari sisi pelayanan, kita saat ini juga tengah mempersiapkan sarana dan prasarana pelayanan yang lebih representatif, termasuk sarana pelayanan SIM Drive Thru yang saat ini juga sedang menunggu aplikasinya dari Korlantas,” tandasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Viral Peras Pabrik Chandra Asri, Ketua Kadin Cilegon Dituntut 5 Tahun Penjara
-
Libatkan Pengemudi di Tim Revisi UU LLAJ, Dasco Perjuangkan SIM Gratis dan Rumah Subsidi
-
ASN Cilegon Dilarang Hedon dan Dinas Luar Kota, Wali Kota Terapkan Aturan Ketat
-
'Cilegon Belum Merdeka!' Teriak Mahasiswa HMI saat Geruduk Rapat Paripurna DPRD
-
Terungkap di Sidang! Kronologi Pengepungan Proyek Rp17 T, Minta Jatah Sambil Ancam Stop Proyek
Terpopuler
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
-
Menkeu Purbaya 'Semprot' Bobby Nasution Cs Usai Protes TKD Dipotong: Perbaiki Dulu Kinerja Belanja!
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
Terkini
-
Pajero Sport Tabrak Honda Scoopy di Tangerang, Begini Kondisi Korban
-
Kenapa Wisatawan Asing Dilarang Masuk Kampung Badui Dalam dan Gajeboh ?
-
Skandal Jatah Proyek Rp5 T Dibongkar, Ini Rincian Tuntutan 5 Terdakwa yang Bikin Geger
-
Buronan Kredit Fiktif Bank Plat Merah Pandeglang Tertangkap!
-
5 Hotel Terbaik di Sentosa Singapura, Akses Mudah dengan Kamar yang Nyaman