Scroll untuk membaca artikel
Rima Sekarani Imamun Nissa | Fita Nofiana
Sabtu, 29 Mei 2021 | 07:00 WIB
Minum Kopi (Envato)

SuaraBanten.id - Salah satu cara untuk menjaga kesehatan tubuh adalah memperhatikan pola tidur yang cukup dan berkualitas. Sayangnya, kualitas tidur bisa terganggu oleh pola makan yang tidak sehat.

Dilansir dari Mdlinx, kualitas dan kuantitas makanan yang kita makan berdampak pada kualitas dan kuantitas tidur. Faktanya, ada beberapa kebiasaan makan yang umum menyebabkan kualitas tidur menjadi lebih buruk. 

Tidur dan makan berlebihan

Kebiasaan makan berlebihan dikaitkan dengan kualitas tidur yang lebih buruk. Hal ini diungkapkan dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of American Heart Association (JAHA).

Baca Juga: Angela Gilsha Ungkap Cara Mudah Konsisten Jaga Pola Makan, Fans Auto Nurut

Ilustrasi Makan. (Unsplash/Priscilla Du Preez)

Biji-bijian

Penulis studi JAHA menemukan bahwa asupan biji-bijian yang lebih rendah dikaitkan dengan kualitas tidur yang lebih buruk. Mereka yang kekurangan asupan biji-bijian lebih banyak mengalami sulit tidur.

Kafein dan gula

Studi JAHA juga menyebut bahwa kualitas tidur yang lebih buruk ditemukan sejalan dengan asupan kafein dan gula tambahan yang lebih tinggi. Hasilnya serupa dengan penelitian sebelumnya yang menemukan bahwa asupan permen dan minuman manis cenderung berhubungan dengan kualitas tidur yang buruk.

Lemak tak jenuh dan produk susu

Baca Juga: Termasuk Belalang, 4 Makanan Unik Berikut Baik untuk Kesehatan

Konsumsi produk susu dan makanan tinggi lemak tak jenuh memengaruhi pola tidur ke arah positif. Para peneliti menyatakan bahwa kualitas tidur yang lebih buruk dikaitkan dengan tingkat konsumsi susu yang lebih rendah. Penulis juga menyebutkan bahwa asupan lemak tak jenuh bisa meningkatkan kualitas tidur. 

Load More