SuaraBanten.id - Ramadhan tahun ini masih kita jalani di tengah masa pandemi Covid-19. Banyak orang memilih menjalankan sederet kegiatan ibadah di rumah saja, namun tak sedikit juga yang tetap beribadah di masjid dengan menerapkan protokol kesehatan.
Hal tersebut juga berlaku pada pasutri artis Allysa Soebandono dan Dude Herlino. Tahun ini Allysa Soebandono tetap ibadah di rumah sedangkan Dude Herlino diizinkan ke masjid.
"Tahun ini ada beberapa aturan yang sudah diberlakukan, jadi bisa terobati kerinduan salat di masjid. Tapi untuk saya pribadi masih memilih salat di rumah sama anak-anak. Kalo Kak Dude sudah salat di masjid," jelasnya dalam acara Gerakan Virtual Masjid Bersih 2021 Sahaja, Jumat (23/4/2021).
Meski begitu, Allysa Soebandono mengaku dirinya tetap mempersiapkan beberapa hal, untuk memberikan perlindungan pada anggota keluarga dari bahaya kuman dan virus, termasuk juga menjaga kebersihan rumah dan lingkungan sekitar.
Ia pun selalu mengingatkan Dude Herlino ketika akan beribadah di masjid untuk melakukan beberapa langkah ketika beribadah di masjid. Hal tersebut menjadi syarat dari Allysa Soebandono untuk memperbolehkan sang suami ke masjid, mulai dari membawa sajadah sendiri, menyemprotkan spray higenis di area tempat sholat, termasuk di sajadah.
"Mencari saf paling depan memang utama, namun jangan lupakan tetap menjaga jarak, menggunakan hand sanitizer secara berkala, serta memohon pada Allah perlindungan, dengan mengamalkan doa keluar rumah," jelas dia lagi.
Berita Terkait
-
Alasan Dude Herlino Pilih Nama Istri Nabi Muhammad untuk Anak Ketiganya
-
Akhirnya Dipercepat, Hal Ini Dirasa Alyssa Soebandono Jelang Persalinan
-
Tetap Cantik Lagi Hamil Tua, Sahabat Bocorkan Alyssa Soebandono Sebentar Lagi Lahiran
-
Alyssa Soebandono Hamil Anak Perempuan, Reaksi Kedua Anak Lelakinya Bikin Meleleh
-
Kompaknya Alyssa Soebandono dan Dude Herlino Bikin Konten Senam Bareng Anak, Bikin Netizen Iri
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini
-
Pemkot Cilegon Didesak Bentuk Tim Khusus Penanganan Banjir
-
Bogor dan Serang Kompak 'Tutup Pintu' untuk Sampah Kiriman Tangsel