SuaraBanten.id - Belum rampung persoalan dengan Hotma Sitompul, Desiree Tarigan kini malah dilaporkan Mantan Asisten Rumah Tangga (ART) Desiree Tarigan dan Bambang Reguna Bukit alias Bams eks Samson bernama Irni.
Laporan mantan ART Desiree Tarigan tersebut dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Kombes Pol Yusri Yunus saat ditemui di Mapolda Metro Jaya.
"Jadi 14 April yang lalu melaporkan ke Polda Metro Jaya bahwa yang bersangkutan dirampas kemerdekaannya sesuai dengan persangkaan di Pasal 333 KUHP Juncto Pasal 30," kata Yusri Yunis di Polda Metro Jaya, Kamis (15/4/2021).
Kini laporan itu sedang dalam tahap penyelidikan oleh Polda Metro Jaya. Seperti yang tertera dalam laporan polisinya, Irni melaporkan Vino, Prianka Reguna Bukit, Bambang Reguna Bukit (Bams eks Samsons) dan Desiree Tarigan.
Baca Juga: Mantan ART Ngaku Disekap, Polisi Siap Periksa Bams eks Samsons dan Ibunya
"Yang dilaporkan ke PMJ dengan terlapor ada 4 orang yang sekarang msih dalam tahap penyelidikan dari penyidik," ungkapnya.
Ditambahkan Yusri Yunus, pihak kepolisian sudah melakukan klarifikasi kepada Irni. Rencananya mereka akan menghadirkan dua saksi atas laporan tersebut.
"Kemarin kami sudah klarifikasi kepada pelapor sendiri dengan membawa bukti-bukti yang ada," terangnya.
"Kemudian hari ini jam 2 siang ada dua orang saksi yang melihat yang rencananya akan kita klarifikasi hari ini dengan membawa bukti kepada penyidik," sambungnya lagi.
Pihak kepolisian berencana memanggil pihak terlapor yang tak lain Desiree Tarigan, Bams eks Samsons dan dua orang lainnya. Namun belum diketahui kapan pastinya.
Baca Juga: Heboh! Mario Teguh Dimaki-maki Feni Rose 'Halalkan' Perebut Laki Orang
"Rencana ke depan nanti kalau sudah terkumpul semuanya baru akan kita klarifikasi kepada para terlapor masih kita jadwalkan karena ini masih dalam tahap penyelidikan. Terlapornya nanti kita panggil," tuturnya.
Diberitakan sebelumnya, Bambang Reguna Bukit alias Bams eks Samson serta ibunda, Desiree Tarigan dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh perempuan yang mengaku sebagai asisten rumah tangga (art) dari ibu dan anak itu.
Irni nama si art mengaku disekap selama dua hari pada 24 hingga 24 Februari 2021. Bahkan handphonenya ikut disita . "Handphone saya disita dua hari sama orang-orang. Mataku dicolok-colok sampai dia ngatain aku gila, apalah segala macam," kata Irni menahan tangis.
Irni diduga telah menjadi mata-mata untuk seseorang berinisial M. "Dituding merusak rumah tangganya, dituding menerima bayaran untuk mematai. Itu semua tidak benar," tutur Irni.
Ada pula laporan polisi art bernama Irni itu sudah terdaftar dengan nomor LP/1839/IV/YAN.2.5/2021/ SPKT PMJ atas kasus dugaan merampas kemerdekaan orang lain, terhitung sejak 06 April 2021.
Berita Terkait
-
Didampingi Ari Wibowo dan Daniel Mananta, Bams eks Samsons Jalani Ritual Pembaptisan
-
Cara Licik Riri Khasmita Rebut Sertifikat Tanah Ibu Nirina Zubir, Kini Dikembalikan AHY
-
Mantan ART Ria Ricis yang Dipecat gegara Roti Klarifikasi, Ternyata Diberi ke Fans yang Kelaparan
-
Usut Kasus Perzinaan Pedangdut Tisya Erni, Polisi Periksa Istri Aden Wong Selasa Besok
-
Profil Desiree Tarigan, Bestie Rieta Amilia yang Liburan Bareng ke Eropa
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024