SuaraBanten.id - Setelah viral dan dicibir warga melalui media sosial, tugu pamulang bakal dibongkar oleh Pemerintah Provinsi Banten.
Hal itu ditegaskan oleh Wakil Gubernur Andika Hazrumy. Dia mengatakan, pihaknya akan membongkar tugu pamulang tersebut dalam waktu dekat.
"Saya perintahkan bongkar. Daripada istilahnya jadi permasalahan di masyarakat, bongkar dulu nanti sampai nanti anggaran siap kita bangun," kata Andika saat menghadiri peresmian Mal Pelayanan Publik di Cilenggang, Kamis (15/4/2021).
Andika menerangkan, pembangunan tugu tersebut sudah berpolemik sejak 2018 lantaran adanya kesalahan komunikasi antara Dinas PU Provinsi dan Dinas PU Tangsel. Dirinya pun mengaku, sudah memberikan teguran.
"Saya sudah tegur 2018 untuk diselesaikan. Kalau kerja jangan setengah-setengah, kan gitu. Lalu ramai lagi dan sementara ini diperintahkan untuk dibongkar," terangnya.
Dari informasi yang dihimpun, tugu yang berada di depan Universitas Pamulang itu menghabiskan anggaran sekira Rp300 juta rupiah. Tetapi kata Andika, anggaran tersebut tidak cukup. Terlebih, di tengah pelaksanaanya terkena refocusing anggaran.
"Anggaran segitu belum cukup, makanya kita bahas lagi. Kami evaluasi dari 2019 kan kena refocusing. Semua anggaran bukan cuma buat tugu, pembangunan layanan masyarakat lainnya di Banten juga terefocusing semua," paparnya.
Tugu Pamulang itu kembali viral setelah adanya unggahan dari salah seorang pengguna twitter dengan akun milik Louis Lugas @handsjobservice. Dalam cuitannya, dia mengunggah desain awal tugu pamulang dengan tugu yang sudah dibangun saat ini.
"Kebanyakan pembangunan di Pamulang emang gaib. Proyek pemerintah aja bisa disegel sama pemerintah sendiri," tulisnya dalam unggahan tersebut.
Baca Juga: Raffi Ahmad Kenalkan Istri Baru Secara Live, Namanya Yuni
Dalam foto yang di unggah, desain awal Pamulang itu cukup indah mirip menara Banten. Tetapi realitanya, tugu yang dibangun hanya sekasar kubah di atas tihang besi yang dibuat melingkar.
Pengguna twitter lainnya pun turut mengomentari unggahan tugu Pamulang yang 360 derajat berbeda dengan desain awalnya. Akun @ganangwis heran dan turut mempertanyakan, lantaran tugu Pamulang saat ini mirip seperti toren penampungan air.
"Bang gue penasaran ini tower depan Unpam buat penampungan air apa gimana?," katanya heran.
Berita Terkait
-
Dari Wellness hingga Kuliner Viral: Panduan Lengkap Menikmati Kemeriahan di Bulan November
-
Lagu Tor Monitor Viral di Tiktok, Ecko Show Sebut Terinspirasi dari Kadir
-
Lagu Tor Monitor Viral di Tiktok, Ecko Show Sebut Terinspirasi dari Kadir
-
Viral! Napi Ini Tolak Kebebasan dan Memilih Tetap di Penjara
-
Viral! Ibu di Lampung Amuk Siswi yang Diduga Bully Anaknya yang Yatim, Tegaskan Tak Mau Memaafkan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
Pekerjakan 583 TKA Ilegal, Kemnaker Denda Perusahaan Banten Rp588 Juta
-
Cerita Julian: 1 Tahun Lagi Bebas, Sudah Siap Buka Lapangan Kerja Lewat Keahlian Baru dari Penjara
-
Fakta Mengejutkan! Lebih dari 400 Kasus HIV/AIDS Serang, Mayoritas Disumbang Kaum Gay?
-
MoU 5 Asosiasi Syariah, Didorong Jadi Pusat Kolaborasi Nasional
-
BRI Tegaskan Kapasitas Pembiayaan Besar dengan Fasilitasi Rp5,2 Triliun bagi SSMS dan Industri Sawit