SuaraBanten.id - Komplek DPR Cipondoh Tangerang kebanjiran hampir 1 meter. Sebab hujan terus mengguyur Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang.
Pemukiman yang kebanjiran ada di Kompleks Kavling DPR Blok A kelurahan Kenanga.
Air menggenangi wilayah ini mulai hujan deras tiba, yakni sekitar pukul 08.00 WIB.
Salah seorang Warga, Adin mengatakan ketinggian air mencapai 70 cm. Ia mengatakan jika banjir ini terjadi akibat gudang yang dibangun memiliki tempat pembuangan air (drainase) yang buruk.
Baca Juga: Sempat Dipamer Anies Bebas Banjir, Ternyata Cipinang Melayu Kebanjiran
"Setiap kali turun hujan terjadi banjir. Gudang dibangun drainase cukup buruk, (jadinya) warga yang jadi korban. Lihat saja, air sudah masuk rumah warga," kata Adin saat dikonfirmasi, Selasa (16/2/2021).
"Ketinggian air di sini ada 60 sampai 70 sentimeter," imbuhnya.
Adin berharap Pemerintah Kota Tangerang memberikan solusi dalam mengatasi banjir di wilayah ini karena sudah kerap terjadi banjir kalau hujan yang durasinya cukup lama.
"Saya berharap Pemerintah Kota Tangerang bisa berikan solusi buat kompleks disini. Masa setiap hujan, kita harus banjir-banjiran terus," tuturnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Tangerang, Febi Darmawan menerangkan bahwa pihaknnya belum menerima laporan adanya banjir di Kota Tangerang.
Baca Juga: Hujan Deras Guyur Jakarta, 4 Wilayah DKI Terendam Banjir hingga 1,5 Meter
"Belum ada laporan adanya banjir di Kota Tangerang. Kalau genangan bukan ke kita, tapi ke SDA," pungkasnya.
Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim
Berita Terkait
-
Banjir Bandang Spanyol 226 Jiwa Melayang, Ekonomi Terpuruk Rp342 Triliun
-
Pj Gubernur Jakarta Ungkap Cerita Gibran Dadakan Blusukan ke Lokasi Banjir Rob: Meski Air Mulai Kering, Beliau...
-
Tinggal di Komplek Elit, Depan Rumah Fateh Halilintar Tetap Kebanjiran
-
Banjir Rob Rendam Pemukiman di Muara Angke
-
Antisipasi Musim Hujan, Pj. Gubernur Teguh Tinjau Banjir Rob hingga Rumah Pompa
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab