Scroll untuk membaca artikel
M Nurhadi
Selasa, 16 Februari 2021 | 10:31 WIB
Tim Basarnas membantu mengevakuasi korban kecelakaan lalu lintas. (Humas Basarnas)

SuaraBanten.id - Kecelakaan di Jalan Raya Serang – Cilegon Km. 70 kembali menelan korban. Kali ini, kecelakaan yang terjadi tepatnya di Taman Rekreasi Wulandira, Desa Wanayasa, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang itu menyebabkan dua orang luka-luka.

“Iya benar ada kecelakaan tadi pagi, ibu-ibu dan anaknya. Korbannya sudah dibawa oleh Basarnas,” ujar salah satu warga yang enggan menyebutkan namanya.

Ditemui terpisah, Humas Basarnas Warsito menjelaskan, telah terjadi kecelakaan pada Selasa (16/2/2021) yang melibatkan dua kendaraan.

“Ya benar, kronologisnya ada ibu dan anaknya yang naik motor sedang berhenti di garis tengah, ingin menyebrang ke arah Wulandira. Lalu, ada pengendara motor lain dengan kecepatan tinggi dari arah Serang menuju Cilegon menabrak ibu dan anaknya,” ujarnya kepada Bantenenws (jaringan Suara.com).

Baca Juga: Mengenaskan, Dua Pelajar Tewas Terlindas Truk

Korban terdiri dari seorang ibu-ibu yang merupakan warga Kampung Sukamulya, Desa Wanayasa, Kecamatan Kramatwatu  dan seorang warga lainnya yang saat ini belum diketahui.

Informasi yang diterima saat ini, anak dari ibu pengendara motor tersebut dikabarkan selamat. Korban sudah dievakuasi ke Puskesmas Kramatwatu dan kendaraan keduanya diamankan di kantor BASARNAS.

Load More