SuaraBanten.id - Suami penyanyi Nindy Ayunda, Askara Parasady Harsono, ditangkap polisi atas kasus narkoba.
Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo menerangkan, Askara jadikan target polisi setelah mendapat informasi bahwa suami dari pelantun lagu Buktikan itu diduga mengkonsumsi narkoba.
"Ya pastinya seperti itu (APH jadi target operasi). Kan kita mendapatkan informasi kita lakukan pendalaman," kata Ady di Polres Metro Jakarta Barat, Senin (11/1/2020).
Berdasarkan informasi tersebut, polisi mulai melakukan bergerak. Hingga akhirnya Satres Narkoba Polres Metro Jakarta Barat menciduk Askara di kediamannya, Kebayoran Baru pada Kamis (7/1/2021) pukul 20.00 WIB.
Baca Juga: Terciduk Pakai Narkoba, Suami Nindy Ayunda Ditangkap di Rumah
"Kami amankan di kediamannya, di wilayah Jakarta Selatan," ujar dia.
Pada saat penangkapan, Askara sendiri di rumah. Sementara Nindy sedang liburan di Bali.
"Sendiri kita tangkap di rumahnya," ujarnya.
Setelah diamankan, Askara langsung menjalani pemeriksaan tes urin. Hasilnya, dia positif mengkonsumsi dua jenis narkoba.
Baca Juga: Suami Kasus Narkoba, Nindy Ayunda Akan Dipanggil Polisi
"Sementara baru cek urin bahwa yang bersangkutan positif amfetamin dan metamfetamin," katanya.
Sejak ditangkap pada Kamis (7/1/2021) malam, Askara masih menjalani pemeriksaan intensif hingga saat ini. Ady memastikan suami Nindy Ayunda itu kooperatif.
Sementara terkait barang bukti, pihak kepolisian belum bisa membeberkan karena masih dalam pemeriksaan lebih lanjut.
"Nanti saya klarifikasi lagi infonya," ucapnya.
Berita Terkait
-
5 Selebriti Berpolemik dengan ART Pribadi, Terkini Denise Chariesta
-
Nindy Ayunda Diduga Sudah Punya Kekasih Pengganti Dito Mahendra Gara-gara Pesan Ini
-
Divonis 7 Bulan Penjara, Dito Mahendra Langsung Dibebaskan
-
Dikira Nikah Gegara Postingan Baju Pengantin, Nindy Ayunda Ternyata bikin Prank
-
Pamer Foto Gaun Pengantin, Nindy Ayunda Copot Jilbab
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025