Scroll untuk membaca artikel
M Nurhadi
Rabu, 30 Desember 2020 | 19:50 WIB
Seorang dalang berkolaborasi bersama kucing dalam pagelaran wayang (Twitter)

SuaraBanten.id - Pagelaran wayang menjadi salah satu hiburan yang banyak disukai masyarakat dari zaman dahulu hingga masa kini. Meski kemajuan teknologi semakin cepat, ridak lantas membuat pagelaran wayang menghilang.

Belum lama ini viral seorang dalang yang tengah melakukan aksinya dengan para wayang. Namun, di tengah pagelaran, tiba-tiba muncul sosok lucu yang dipegang oleh dalang diantara wayang.

Dalang tersebut nampak memegangi seekor kucing dan diperagakan layaknya sebuah wayang. Sontak, para penonton yang tengah menikmati pagelaran tertawa terbahak-bahak.

Meski depragakan layaknya wayang, kucing tersebut nampaknya hanya pasrah dan tidak melakukan perlawanan.

Baca Juga: Cewek Lamar Kerja Malah Dapat Tawaran Tak Terduga, Publik: Jangan Ditolak

"Yang ga da akhlak dalangnya apa si oyen?" tulis @eMbahNyutz, selaku pengunggah video tersebut.

Ratusan warganet di Twitter lantas turut mengomentari unggahan tersebut. Beberapa dari mereka bahkan gemes hingga ada pula yang mengubah judul wayang "Petruk dadi Ratu" menjadi "Oyen dadi Ratu".

"Pertunjukan wayang kulit dengan lakon : Oyen dadi Ratu," tulis dmstqm.

"Wayang paling mandraguna...wayang legendary...," tulis warganet lainnya.

Baca Juga: Melalui Video Singkatnya, Amien Rais Bocorkan Nama Kapolri Baru!

Load More