Scroll untuk membaca artikel
Rizki Nurmansyah
Rabu, 09 Desember 2020 | 10:04 WIB
Calon Wakil Wali Kota Tangsel nomor urut 1, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo (kiri), mendampingi calon Wali Kota Tangsel Muhamad (tengah), usai pencoblosan Pilkada Tangsel di TPS 29, Kelurahan Ciputat, Rabu (9/12/2020). [Suara.com/Ridsha Vimanda Nasution]

SuaraBanten.id - Calon Wali Kota Tangerang Selatan nomor urut 1, Muhamad telah menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada Tangsel 2020, Rabu (9/12).

Muhamad menggunakan hak pilihnya di TPS 29 Jalan Bhakti, Kelurahan Ciputat, Kecamatan Ciputat, Tangsel, Banten.

Muhamad keluar dari kediamannya pukul 09.20 WIB.

Dia menuju TPS bersama pendampingnya, calon Wakil Wali Kota Tangsel Rahayu Saraswati Djojohadikusumo. Mereka jalan kaki menuju lokasi TPS.

Baca Juga: Didampingi Airin, Pilar Saga Ichsan Optimistis Menangi Pilkada Tangsel

Muhamad memakai kopiah hitam dengan baju koko putih. Dia terlihat kompak dengan Saras yang juga memakai kemeja berwarna putih.

Keponakan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto ini mendampingi Muhamad sampai di depan TPS.

Saras pun duduk di bangku menunggu Muhamad melakukan proses pencoblosan.

"Baru saja saya melaksanakan hak pilih saya untuk mencoblos dan Alhamdulillah berjalan lancar semua dan tidak ada hambatan. Nih buktinya," ujarnya sembari menunjukkan jari kelingkingnya yang ada tanda bekas tinta, tanda telah melakukan pencoblosan di Pilkada Tangsel.

Muhamad berharap proses pemungutan suara Pilkada Tangsel 2020 di tempat lainnya juga berjalan lancar.

Baca Juga: Pesan Wapres Ma'ruf kepada Putrinya Azizah soal Hasil Pilkada Tangsel

Dia juga optimistis Pilkada Tangsel akan dimenangkan pasangan nomor urut satu.

"Harapan kita nomor satu menang. Setelah ini saya akan ke rumah terlebih dulu, baru kita (bersama Saras) keliling," paparnya.

Saat ditanya berapa presentase menangnya, Muhamad enggan menjawab.

"Presentase menang? Yah pokoknya optimis menang," ungkapnya.

Sekadar informasi, calon Wakil Wali Kota Tangsel nomor urut 1, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, tidak memiliki hak pilih pada Pilkada Tangsel 2020 dikarenakan ber-KTP DKI Jakarta.

Kontributor : Ridsha Vimanda Nasution

Load More