SuaraBanten.id - Pasien terkonfirmasi COVID-19 berinisial SN (37) asal Kecamatan Serang menjadi pasien pertama yang menempati rumah isolasi rusunawa Margaluyu, Kelurahan Kasemen, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, ulai awal pekan ini (24/11/2020).
Dikutip dari BantenHits, mitra SuaraBanten.id, Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Serang, Hikmat saat dikonfirmasi menyatakan memang benar bahwa salah satu pasien yang telah mengisi rumah isolasi itu adalah terindikasi COVID-19 tanpa gejala.
Hikmat menjelaskan bahwa pasien dinyatakan positif terpapar virus Corona jenis baru setelah dilakukan swab tes. Setelah selang beberapa hari hasilnya menunjukkan positif terpapar COVID-19.
"Pasien mendaftar ke Puskesmas Serang dan mendapatkan izin untuk dibawa ke rumah isolasi. Masuk kemarin sore dan tanpa gejala," ujarnya, Rabu (25/11/2020).
Baca Juga: Wali Kota Serang Bubarkan Apel Akbar Ribuan Massa Pro Habib Rizieq
Menurutnya, pasien akan dirawat di rumah isolasi selama 14 hari ke depan, hingga dinyatakan sembuh. Hal ini berdasarkan standar operasional prosedur (SOP) yang ditetapkan pemerintah setempat.
Saat ini, para petugas kesehatan mulai menjalankan tugasnya untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut dan penanganan pasien yang terpapar COVID-19.
"Jika pasien selama dirawat masih postif, maka isolasi mandiri akan tetap dilakukan," tuturnya.
Diketahui, rumah isolasi Margaluyu diresmikan 13 November 2020 oleh Walikota Serang Syafrudin sebagai lokasi penanganan COVID-19 di Kota Serang.
Baca Juga: Best 5 Oto: Lexus UX300e di Indonesia, New Honda City e:HEV ke Thailand
Berita Terkait
-
Ratusan Orang Tak Lolos Pendaftaran Rusun Jagakarsa, Wagub Rano Karno: Hasil Seleksi Sistem
-
Saraf Kejepit, Wali Kota Serang Tidak Ikut Retret di Magelang
-
Tak Persoalkan Warga Mau Selamanya Tinggal di Rusunawa, Rano Karno: Kalau Rezekinya Berkembang Pasti Pindah
-
Pemprov Jakarta Bakal Evaluasi Penghuni Rusunawa yang Tinggal Lebih dari 10 Tahun, Janji Tak Diusir
-
Mau Batasi Masa Sewa Rusunawa, Sekda DKI Marullah: Kalau 10 Tahun Sudah Banyak Uangnya
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan
-
Partisipasi Pemilih PSU Pilkada Kabupaten Serang Diprediksi Menurun
-
Dua Orang Tim Andika-Nanang Pelaku Politik Uang Ditangkap di Cikeusal
-
Andra Soni dan Tatu Tinjau PSU di Baros, Bawaslu: Jangan Ada Pelanggaran!