SuaraBanten.id - Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Indramayu, Jawa Barat Deden Bonni Koswara mengatakan terdapat 18 orang yang sembuh dari Covid-19 dan sudah bisa beraktivitas kembali.
"Ada penambahan 18 orang pasien yang sembuh dari Covid-19," kata Deden di Indramayu, Kamis (22/10/2020).
Menurut Deden, dengan adanya 18 penambahan pasien Covid-19 yang sembuh, maka saat ini total warga sembuh dari virus corona baru sebanyak 193 orang.
Untuk mereka yang telah dinyatakan sembuh sudah bisa kembali beraktivitas akan tetapi harus tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.
Baca Juga: Update 16 Oktober: Tambah 4.301, Kasus Corona Indonesia Jadi 353.461 Orang
"Meski sudah sembuh, tapi tetap harus menerapkan protokol kesehatan saat beraktivitas," ujarnya.
Selain adanya penambahan pasien sembuh, Satgas Penanganan Covid-19 juga mengumumkan adanya penambahan kasus sebanyak delapan orang.
Mereka yang terkonfirmasi positif berasal dari delapan kecamatan berbeda, yaitu Kecamatan Juntinyuat, Indramayu, Gantar, Kertasemaya, Arahan, Losarang, Gabuswetan dan Kecamatan Widasari.
"Mereka sebagian besar terkonfirmasi Covid-19 karena merupakan kontak erat dan mengalami gejala mirip Covid-19," kata Deden.
Total pasien kata Deden berjumlah 280 orang, dengan rincian 17 pasien meninggal, 193 sembuh dan 70 pasien masih menjalani perawatan. (Antara)
Baca Juga: LIVE: Jibaku Tenaga Kesehatan dan Satgas Tangani Covid-19 di Lapangan
Berita Terkait
-
RSDC Wisma Atlet Kemayoran Resmi Ditutup Hari Ini, Nakes dan Relawan Purna Tugas
-
Update: Kasus Covid-19 Indonesia Hari Ini Bertambah 3.655 Orang, 32 Meninggal
-
Meningkat Lagi, Kasus Covid-19 di Indonesia Bertambah 3.225 Orang
-
Kasus Covid-19 Indonesia Bertambah 6.294 Orang, DKI Sumbang Pasien Baru Terbanyak
-
Satgas: Kasus Covid-19 Indonesia Bertambah 1.915 Orang
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab