SuaraBanten.id - Nasib malang menimpa bocah perempuan berinisial WN (13). Dia menjadi korban penjambretan saat bersepeda hingga mengalami luka tusukan.
Insiden itu terjadi di Jembatan Tol Sawah Baru Jalan Cendrawasih Raya, Sawah Baru Ciputat, Kota Tangerang Selatan, sekira pukul 09.30 WIB.
Kanit Reskrim Polsek Ciputat Timur Iptu Hotler Napitupulu membenarkan adanya insiden penjambretan yang dialami bocah saat bersepeda itu.
Hitler bercerita, saat itu korban WN sedang bersepeda bersama dua temannya di jalan tersebut.
Baca Juga: Jambret di 7 TKP di Tanjungpinang, Pelaku Mengaku Ketergantungan Narkoba
Karena lelah habis bersepeda di sekitar Bintaro Xchange, korban dan temannya kemudian beristirahat di pinggir jalan sambil menggunakan handphone.
"Saat beristirahat, korban kemudian dihampiri oleh pengendara motor. Ada dua orang mereka boncengan dan langsung menjambret handphone korban," kata Hitler bercerita, Minggu (18/10/2020).
Hitler menerangkan, para penjambret itu beraksi dengan menodongkan senjata tajam. Bahkan, korban mengalami luka di tangan kanannya akibat tusukan senjata tajam.
"Korban dan pelaku sempat tarik-tarikan. Tapi pelaku kemudian menyerang korban dengan pisau hingga melukai tangan kanan korban," ungkap Hitler.
Setelah mendapat luka tersebut, korban kemudian dibawa ke Puskesmas Kamoung Sawah untuk mendapatkan pertolang pertama pengobatan luka yang dialami.
Baca Juga: Beraksi di 7 TKP, DOR! Jambret di Tanjungpinang Ditembak Polisi
Aksi penjambretan tersebut direkam oleh warga di sekitar. Belakangan diketahui Lurah Sawah Baru. Video tersebut kemudian viral di media sosial Instagram.
Soal pelaku, Hitler kini masih melakukan penyelidikan. Pihaknya sudah meminta keterangan dua teman korban yang dijadikan saksi.
Meski begitu, Hitler mengaku kesulitan lantaran tidak ada bukti rekaman CCTV di tempat kejadian.
"Intinya kita lagi melakukan penyelidikan. Kalau sampai kapan, ya sampai penjambretnya ditangkap," katanya menegaskan.
Kini, korban WN yang diketahui merupakan pelajar SMP itu sudah pulang ke rumahnya untuk beristirahat dan menghilangkan rasa shock lantaran menjadi korban penjambretan dengan senjata tajam.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Viral Pria di Medan Keluar dari Mobil Dijambret
-
Maksud Hati Amankan Penjambret, Mobil Patroli Polsek Setiabudi Malah Dibawa Kabur Pelaku
-
Oknum Anggota TNI Jambret Pasutri di Magelang, Terjatuh Saat Korban Bertahan Mati-matian
-
Aksi Jambret Beratribut Ojol di Jaktim, Terekam CCTV Incar Cewek Asyik Main HP Sambil Jalan
-
5 Fakta Pria Jambret Ponsel WNA Jepang, Berakhir Kena Karma Instan
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025