Scroll untuk membaca artikel
M Nurhadi
Senin, 14 September 2020 | 15:32 WIB
Ilustrasi hujan - (PIxabay/PublicDomainPictures)

SuaraBanten.id - Sejumlah wilayah di Provinsi Banten diprediksi akan turun hujan, demikian informasi yang disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Serang.

“Puncak musim kemarau untuk wilayah Banten terjadi pada bulan Agustus dan September 2020,” kata Kepala Bidang data dan informasi BMKG Wilayah II Sutiyono kepada Bantenhits.com (jaringan Suara.com), Senin (14/9/2020).

Ia menambahkan, diprediksi mulai bulan depan sebagian wilayah di Provinsi akan memasuki musim penghujan. Sementara, sebagian wilayah utara Provinsi Banten mulai memasuki musim hujan pada Desember 2020.

“Perkiraan muusim hujan tahun 2020 untuk Provinsi Banten sebagian besar akan mulai bulan oktober 2020 dan wilayah bagian utarar akan diulaii bulan Desember 2020,” pungkas Sutiyono.

Baca Juga: BMKG Memprediksi, Jawa Tengah Memasuki Musim Hujan Pada Bulan Oktober

Load More