Scroll untuk membaca artikel
M Nurhadi
Senin, 31 Agustus 2020 | 11:23 WIB
Jawad, ayah salah satu korban penembakan polisi. (Suara.com/M Aidil).

SuaraBanten.id - Kasus dugaan penembakan oknum polisi terhadap tiga pemuda di Jalan Barukang 3, Kecamatan Ujung Tanah, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Minggu (30/8/2020) dini hari terus didalami Kepolisian Resor Pelabuhan Kota Makassar.

Akibat peristiwa tersebut, seorang warga bernama Anjas (23) yang jadi korban penembakan dinyatakan meninggal dunia.

Kepala Kepolisian Resor Pelabuhan Makassar AKBP Kadarislam mengatakan, Anjas meninggal dunia usai sebelumnya sempat menjalani perawatan di ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Bhayangkara Makassar.

"Tadi sekitar jam 3, korban atas nama Anjas meninggal dunia. Sementara lagi autopsi untuk mengetahui penyebab dari pada meninggal," kata Kadarislam kepada Suara.com, Minggu (30/8/2020) malam.

Baca Juga: Tiga Pemuda Tertembak, Enam Polisi Diperiksa Propam Polda Sulsel

Ia menjelaskan korban yang meninggal dunia mendapatkan luka pada bagian kepala. Meski demikian, ia belum bisa menyimpulkan luka tersebut merupakan akibat luka tembakan atau tidak.

Sementara, dua korban tembak lainnya, yakni Iqbal (22) dan Amar (18) yang juga mendapat luka tembakan pada bagian kaki saat ini masih dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara.

Kadarislam menyebut, peristiwa penembakan berawal saat petugas kepolisian hendak melakukan penyelidikan terkait kasus pengeroyokan yang terjadi di tak jauh dari lokasi tersebut beberapa waktu lalu.

"Ada pengeroyokan dari laporan di Polsek pada Rabu (26/8/2020) kemarin. Jadi anggota ini bersama anggota salah satu keluarga korban datang ke TKP," ujarnya. 

Namun, saat mendatangi lokasi, polisi mengalami perlakuan yang tidak menyenangkan dari sejumlah pemuda. Petugas yang menyelidiki kasus tersebut mendapatkan tindakan pemukulan oleh kelompok pemuda yang kala itu tengah asik berpesta minuman keras di sekitar lokasi.

Baca Juga: DOORR! Sabirin Tembak Leher Teman Sendiri saat Berburu, Dikira Kancil

"Begitu sampai di sana, kan kelompok pemuda itu lagi ada pesta miras di situ. Kebetulan (polisi) tanya, tahu nggak salah satu yang dicurigai pelaku pengeroyokan, begitu ditanya pemuda itu minta KTA kepada anggota, begitu diberikan KTA-nya ada yang pukul anggota," ungkapnya.

Tidak hanya pemukulan, petugas kepolisian di TKP juga sempat diteriaki maling oleh para pemuda yang sedang berpesta miras tersebut.

"Pas dipukul ada yang teriak pencuri. Akhirnya anggota lari kan, kalau diteriaki pencuri kan seluruh masyarakat turun semua ke situ. Makanya, dikejarlah ini anggota. Iya, polisi yang diteriaki pencuri karena kan pakaian preman," jelas Kadarislam.

Kontributor : Muhammad Aidil

Anggota tim Sabhara Polres Pelabuhan Makassar yang melihat kejadian segera datang memberikan pertolongan. Mereka memukul mundur massa warga yang mengejar dengan tembakan gas air mata.

"Karena terdesak tidak bisa keluar, makanya kebetulan ada anggota yang lagi patroli di situ selamatkan anggota itu. Jadi untuk memukul anggota masyarakat, ditembakkan lah gas air mata. Untuk anggota yang di sandra ada lukanya. Karena pas dikeroyok, tapi lukanya alhamdulillah tidak mengakibatkan luka yang fatal," terangnya.

Usai kejadian tersebut, ternyata permasalahan tidak berhenti. Perkara itu tambah rumit setelah ada tiga warga yang menjadi korban penembakan.

"Setelah kejadian itu rupanya ada masyarakat yang tertembak tiga orang. Di situlah, dicari lagi di dalami siapa yang punya peluru itu. Siapa yang menembakkan, ini yang sementara di dalami di Polda Sulsel," katanya.

Akibatnya, sejumlah anggota polisi dari Polsek Ujung Tanah dan tim Sabhara Polres Pelabuhan Makassar pun diperiksa oleh Bidang Propam Polda Sulsel.

"Sementara ini lagi didalami peran dari anggota yang melakukan penembakan ketika menyelamatkan salah satu anggota yang terkurung ketika melakukan penyelidikan masalah pengeroyokan. Sementara masih diperiksa di Polda Sulsel. Seluruh anggota yang hadir pada saat kegiatan penyelamatan anggota yang di sandra pada saat itu diminta keterangannya semua oleh Polda," jelasnya. 

Kadarislam menegaskan, dalam penyelidikan kasus dugaan penembakan tersebut, Polda Sulsel akan menindak secara tegas anggotanya apabila terbukti melakukan kelalaian.

Kontributor : Muhammad Aidil

"Kita sudah digaransi tadi oleh bapak Wakapolda langsung, bahwa kasus ini penyelidikan transfaran dan akan betul-betul ditindak kalau memang ada anggota yang melakukan kelalaian atau kesegajaan dalam melakukan kegiatan kepolisian," tegas Kadarislam.

Sebelumnya, ayah Anjas, Jawad (52) turut menjelaskan saat kejadian itu Anjas tengah berdiri di sisi polisi Binmas yang sedang berjaga. Namun, tiba-tiba Anjas jatuh terkapar setelah kepalanya kena tembakan.

"Anakku (Anjas) terkapar, padahal anakku berdiri sama Binmas itu begitu jatuh anakku kena kepalanya, polisi ini Binmas mundur berteriak 'jangan menembak. Berhenti menembak', itu bahasanya pak Binmas," terangnya.

Setelah Binmas berteriak, tembakan pun akhirnya dihentikan. Para warga yang geram melihat aksi brutal tersebut kemudian mengejar polisi yang menembak.

"Pas teriak Binmas jangan menembak baru berhenti menembak. Itu saja Binmas bergetar karena hampir juga dia kena tembak. Pas sudah berhenti baru dikejar sama warga," jelasnya.

Ketiga korban yang mengalami luka tembakan pun langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan. Anjas sendiri dibawa ke rumah sakit dengan menggunakan sepeda motor.

"Bayangkan saja, anakku saya lihat tapi saya tidak tahu pas diseret naik di motor baru dibawa ke rumah sakit. Saya tidak tahu kalau itu anakku. Kalau saya tahu itu anakku, lain ceritanya. Biar bagaimana orang tua apa yang tidak sakit. Yang seret naik motor polisi. Sampai kakinya itu kasihan hilang kukunya," katanya.

Meski demikian, Jawad mengaku tidak berani mengambil kesimpulan apakah ketiga korban tersebut adalah korban salah sasaran atau tidak.

"Kita tidak tahu apakah salah sasaran atau tidak. Atau bagaimana? Kalau polisi kan menembak biasanya kan mengarah ke atas dulu. Ini langsung mengarah ke depan. Bahkan Binmas sendiri berteriak," katanya.

Kontributor : Muhammad Aidil

Load More