SuaraBanten.id - Penyebaran virus Covid-19 di Kota Tangerang mulai mengkhawatirkan. Pasalnya, salah satu pabrik di wilayah itu kini menjadi klaster baru penyebaran virus corona.
Hal itu diungkapkan Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah saat ditemui di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Selasa (25/8/2020).
“Iya benar ada pabrik Kota Tangerang yang jadi klaster baru penyebaran Covid-19,” kata Arief sebagaimana dilansir Bantennews.co.id (jaringan Suara.com).
Menurut Arief, berdasarkan pemeriksaan awal, karyawan yang positif di pabrik tersebut hanya 1 orang. Namun setelah ditracking, ada 43 orang lainnya yang ternyata positif Covid-19.
Baca Juga: Belarus Jadi Negara Asing Pertama Penerima Vaksin Covid-19 Rusia
“Awalnya 1 orang yang positif covid, lalu ditracking jadi 3 orang. Lalu sama perusahaannya diselenggarakan rapid test, hasilnya ada 60 orang yang reaktif. Lalu diambil tindakan swab/PCR dan hasilnya ada 43 orang yang ternyata positif,” jelasnya.
Meski mengaku ada 43 karyawan positif Covid-19, tidak semua tinggal di Kota Tangerang.
Namun Arief tetap meminta pabrik lain menerapkan protokol kesehatan di manapun termasuk ditempat kerja.
“Dari 43 orang tersebut, hanya 17 orang yang tinggal di Kota Tangerang, sementara yang 26 orang tinggal di Kabupaten Tangerang. Namun kita tracking semua termasuk keluarganya. Dan semua divisi di Pabrik-nya itu diliburin sementara,” ujarnya menambahkan.
Baca Juga: Tak Bisa Boyong Istri dan Anak ke Indonesia, Comvalius Tinggalkan Persipura
Berita Terkait
-
Motif Sadis Pria Tangerang Bakar Balita, Cinta Tak Direstui
-
TPA Jatiwaringin Kritis, Tersisa 6 Hektar dari 31 Hektar Lahan
-
Tragis! Balita Tewas di Tangerang Diduga Dibakar Pacar Ibunya, Polisi Kejar Satpam Bandara Soetta
-
Persis Solo Lanjutkan Tren Positif, Ong Kim Swee Soroti Catatan Clean Sheet
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
Terpopuler
- Olok-olok Sepak Bola Indonesia, Erick Thohir 'Usir' Yuran Fernandes
- Ramadhan Sananta Umumkan Mau Pensiun dari Sepak Bola
- Selamat Datang 3 Pemain Keturunan Calon Naturalisasi Timnas Indonesia Jelang Lawan China dan Jepang
- Welcome Back Timnas Indonesia Elkan Baggott, Patrick Kluivert Lempar Kode
- Pupus Harapan Pascal Struijk untuk Bela Timnas Indonesia Lawan China
Pilihan
-
Mengenal Ritual Buddha Tantrayana pada Kremasi Murdaya Poo di Bukit Dagi Borobudur
-
Puspo Wardoyo Menangkan Gugatan Perdata di PN Solo, Objek Dinilai Hakim Tak Jelas
-
Tak Hadir di Sidang Mediasi Kasus Dugaan Ijazah Palsu, Jokowi Buka Suara
-
DPR Cecar Dirut Garuda Soal "Gelombang" Eks Karyawan Lion Air Bergaji Tinggi
-
6 Rekomendasi HP Murah RAM Besar Tahun 2025, Harga di Bawah Rp3 Juta
Terkini
-
Tingkat Pengangguran Terbuka Banten Urutan 4 Nasional
-
Kejati Banten Periksa 51 Saksi Terkait Kasus Korupsi Pengelolaan Sampah DLH Tangsel
-
Tiga Calo Tenaga Kerja di Nikomas dan Cikande Serang Diamankan Polisi
-
Terima Aduan Soal Calo Tenaga Kerja, Dede Rohana Sidak PT Polyplex Film Indonesia
-
Klaim Saldo DANA Gratis Sabtu 3 Mei 2025, Pasti Cuan di Akhir Pekan!