SuaraBanten.id - Lima pelaku pencurian sembilan ekor kerbau di kawasan Krakatau Industrial Estate Cilegon II (KIEC) ditangkap Satreskrim Polisi Cilegon.
Aksi pencurian dengan menyembelih 9 ekor kerbau, di mana empat diantaranya daging kerbau tersebut dibawa kabur para pelaku, sempat viral di media sosial pada Kamis (23/7/2020) lalu.
Kapolres Cilegon, AKBP Yudhis Wibisana mengatakan, penangkapan para pelaku setelah melakukan penyelidikan dengan mengumpulkan barang bukti dan keterangan sejumlah saksi.
Hasilnya lima orang pelaku pencurian berhasil diamankan pada, Selasa (28/7/2020). Masing-masing berinisial RM, TA, SR, NN dan AS.
Mereka diamankan di tempat berbeda. RM dibekuk di salah satu daerah di Kota Cilegon.
Dari hasil pemeriksaan tersangka RM mengaku dirinya melakukan pencurian bersama TG dan beberapa pelaku lainnya.
Tak butuh waktu lama setelah menangkap RM, polisi berhasil membekuk tersangka lainnya yakni TA di Kota Serang.
Dari hasil keterangan TA, daging kerbau hasil curian dijual di daerah Kabupaten Pandeglang dengan harga Rp 4 juta per ekornya.
Mendapatkan informasi dari tersangka TA, polisi langsung menuju Kabupaten Pandeglang untuk mengamankan NN dan AS yang diketahui merupakan penadah hasil curian berupa daging kerbau.
Baca Juga: Kosan Bikin Ngilu! Tangga Tanpa Pegangan hingga AC Tergeletak di Lantai
"AS sebagai penadah hasil curian, dari keterangan ia telah menerima daging kerbau dari TA sudah sebanyak 4 kali dengan jumlah keseluruhan sebanyak kurang lebih 6 ekor kerbau dari hasil pencurian. Sedangkan NN merupakan tukang jagal yang memotong kerbau," terang Kapolres dikutip dari Bantennews—jaringan Suara.com—Kamis (30/7/2020).
Kini, kelima tersangka pencurian hewan kerbau harus meringkuk di jeruji besi Polres Cilegon untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.
Polisi saat ini masih terus melakukan pengembangan untuk mengejar pelaku lainnya.
Berita Terkait
-
5 Sindiran Politik Tajam Pandji Pragiwaksono dalam 'Mens Rea' yang Viral
-
Prabowo Komentari Podcast di Sosial Media: Banyak Pakar Bicara Asal
-
Geger Video Mesum Pasangan Misterius di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu
-
4 Fakta Buba Tea Bali yang Viral Jual Matcha Infus, Harga Mulai Rp190 Ribu
-
Tragedi Kripto dan Kanker, Membedah Motif Pembunuhan Sadis Anak Politisi PKS
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini
-
Pemkot Cilegon Didesak Bentuk Tim Khusus Penanganan Banjir
-
Bogor dan Serang Kompak 'Tutup Pintu' untuk Sampah Kiriman Tangsel