SuaraBanten.id - Seorang wanita berinisial DW (29) menjadi korban penganiayaan SI, istri Anggota DPRD Banten. Penganiayaan tersebut dilakukan di pusat perbelanjaan yang berada di Kota Serang.
DW menjadi korban cakaran dan pemukulan oleh SI. Namun saat dihubungi, DW menolak untuk menceritakan peristiwa yang dialaminya.
"Hubungi pengacara saya saja ya, semua nya sudah dikuasa kan ke beliau. (Bisa cerita kronologisnya) enggak bisa," kata korban DW melalui pesan singkatnya, Senin (20/07/2020).
Kuasa hukum DW, Taha Haji Musa, saat dihubungi, menceritakan peristiwa yang terjadi pada Kamis (16/7/2020) sekitar pukul 16.30 WIB.
Baca Juga: Sikap DPRD Banten Belum Jelas Soal Hak Interpelasi Pemindahan RKUD
Dugaan sementara, penyebabnya karena DW pernah menjadi pacar atau selingkuhan suami pelaku di tahun 2015 lalu. DW dengan suami SI sempat berpacaran selama tiga bulan di tahun 2015. Namun kini, DW sudah menikah resmi dengan suami sahnya.
"Dulu masih gadis, itu sempat pacaran sama suaminya pelaku, itu sudah lama tahun 2015. Itu berjalan selama tiga bulan, tapi udahan tahun 2015. (DW) sudah menikah," kata Taha.
Dia mengemukakan, suami SI memang pernah berkata ke istri pertamanya itu mengenai niatannya akan menikahi DW. Namun seiring berjalannya waktu, niat tersebut tidak terwujud. Suami SI dengan DW hanya berpacaran selama tiga bulan saja.
"Suaminya pelaku ini sempat mengucap kalau mau menikah sama DW ini," terangnya.
Taha juga memastikan, jika pelaku kliennya merupakan istri Aanggota DPRD Banten yang diketahui meruapakan warga Kabupaten Tangerang.
Baca Juga: 85 Anggota DPRD Banten Jalani Rapid Test Virus Corona, Ada yang Menolak
"Iya betul dia anggota DPRD Banten. Pelaku warga Citra Raya, Kabupaten Tangerang," jelasnya.
Berita Terkait
-
Revelino Tuwasey Mengaku Ketemu Lisa Mariana Lalu Mabuk Dan Menginap Bersama di Hotel
-
Kabid DLH Tangsel Nangis Kejer, Kejati Banten Kembali Tetapkan 1 Tersangka Korupsi Sampah
-
Sisa Pagar Laut di Tangerang Kembali Dibongkar KKP
-
Polda Banten Ringkus Seorang Tersangka Penipuan, Korbannya Anggota DPRD dari Fraksi Gerindra
-
Bukan Sekali, Dokter dan Istri Diduga Berulang Kali Aniaya ART, Polisi Dalami Motif Kejiwaan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Ada 1.152 TPS Rawan PSU Pilkada Kabupaten Serang, 7 Berstatus Sangat Rawan
-
Pemprov Banten Guyur Rp5 Miliar untuk Penanganan Banjir di Kota Tangerang
-
BRI Torehkan Prestasi Internasional, Wealth Management Raih Penghargaan Euromoney
-
Ada 25 TPS Rawan di PSU Kabupaten Serang, Polisi Persiapkan Hal Ini
-
Bawaslu Kabupaten Serang Wanti-wanti Paslon Jelang PSU: Jangan Ada Pelanggaran