SuaraBanten.id - Hasil rapid test yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umun (KPU) Kabupaten Pandeglang pada Petugas Pemungutan Suara (PPS) di semua kecamatan menunjukan ada sekitar 22 orang yang reaktif Covid-19.
Komisioner KPU Pandeglang, Ahmadi menyampaikan, rapid test yang dilakukan selama 2 hari itu menunjukkan ada puluhan anggota yang reaktif. Lokasi puluhan PPS yang reaktif tersebut menyebar hampir di semua kecamatan di Pandeglang.
“Memang ada 22 orang, ini hasilnya reaktif. Lokasinya menyebar tidak satu blok,” kata Ahmadi saat dihubungi Bantennews.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (1/7/2020).
Kata Ahmadi, pihaknya sudah menginstruksikan agar anggota yang hasilnya reaktif untuk melakukan isolasi mandiri selama 14 hari sambil menunggu hasil swab yang dilakukan oleh tim gugus tugas serta dibebastugaskan dari kegiatan verifikasi faktual (Verfak).
Baca Juga: Top5 SuaraJogja: Pengganti Enoki Gunungkidul, PNS Palsukan Surat Rapid Test
“Kalau hasilnya negatif berarti mereka tidak terpapar dan kalau hasilnya positif nanti mereka akan ditangani oleh gugus tugas, jadi kalau kami hanya sebatas rapid test. Di swab itu juga belum tentu positif karena nunggu hasilnya,” kata dia.
Ia menegaskan, meski hasil tes mereka reaktif tapi KPU Pandeglang tidak akan memberhentikan para petugas ini. Hal itu sesuai dengan surat edaran yang dikeluarkan oleh KPU RI.
“Memang di surat edaran KPU RI itu tidak boleh diberhentikan, jadi mereka dibebastugaskan dan pekerjaannya digantikan oleh anggota PPS yang lain. Itu seandainya (ada yang positif), secara tahapan tidak mengganggu karena anggota PPS itu ada 3 orang dan anggota sekretariat 3 orang,” ucapnya.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Distribusi Logistik PSU Kabupaten Serang di Mancak Penuh Rintangan, Jalan Terjal dan Licin
-
Korban Panganiayaan Oleh Oknum TNI di Serang Alami Trauma Mendalam
-
Gakumdu Amankan Pelaku Politik Uang Jelang PSU Kabupaten Serang, Uang Puluhan Juta Jadi Bukti
-
Diduga Dianiaya Oknum TNI, Pemuda di Serang Tewas
-
Perhiasan Batu Alam Lokal Go Internasional Bersama BRI