SuaraBanten.id - Pasangan suami istri dilaporkan terbakar di dalam kamar rumah yang berada di Kampung Wakaf RT 02/RW 02 Kelurahan Tembong, Kota Serang pada Senin (18/11/2019) malam.
Kejadian yang menimpa Fifi Hanifah (27) dan suaminya Indra Nur Hadi (30) tersebut diketahui Sahril Wasis, adik Fifi.
Wasis mengatakan, sebelum kejadian pasangan yang sudah menikah tiga tahun lalu itu tidur di kamar depan rumah. Sedangkan, Wasis tidur di kamar yang bersebelahan dengan kamar tersebut.
"Saya tidur di kamar sampingnya Teteh (Fifi). Terus orang tua saya tidur di depan (ruang keluarga). Saya kaget, orang tua sama kakak teriak ada api sama asap," kata Sahril Wasis, adik dari Fifi, ditemui dikediamannya, Selasa (19/11/2019).
Sahril yang kaget mendengar teriakan kedua orangtuanya terbangun dari tidurnya dan keluar kamar. Kemudian membantu keluarganya memadamkan api yang sudah berkobar hebat di kamar depan.
Setelah api padam, Sharil melihat kedua pasutri tersebut mengalami luka bakar cukup hebat. Fifi mengalami luka hampir disekujur tubuhnya.
"Melepuhnya ada di muka, tangan sama kaki. Kalau suaminya (Hendra), saya kurang memperhatikan," katanya.
Meski begitu, dia tidak berani menduga penyebab terbakarnya suami istri tersebut. Lantaran saat kejadian maupun beberapa waktu belakangan, Sahril tidak mendengar kakak dan suaminya ribut atau berantem karena masalah keluarga.
"Semalam sih enggak ada ribu-ribut. Terus saya juga enggak tahu ada berantemnya. Kayaknya pintu dikunci dari dalam," jelasnya.
Baca Juga: Penyebab Kebakaran SMK Yadika 6 Pondok Gede Bekasi Masih Misterius
Sementara itu, menurut Ketua RT 02 Kampung Wakaf Mustofa saat mengeluarkan barang-barang yang sudah terbakar, ditemukan botol berisi bensin dari dalam kamar Indra Nur Hadi dan Fifi Hanifah.
"(Di dalam kamar) Kalau ngerokok iya, kalau obat nyamuk enggak ada. Terus di dalem (kamar) ada bensin isinya di botol mineral. Waktu kita keluarin (dari dalam kamar), isi bensin cuma setengah. Saya enggak tahu itu (berkurangnya) kenapa," katanya.
Dia melanjutkan, korban kemudian dibawa warga ke klinik terdekat. Namun akhirnya, dirujuk karena luka bakar yang cukup parah ke RSUD Serang untuk mendapat perawatan intensif.
"Dibawa ke klinik dekat enggak nerima, karena enggak bisa nanganin, terus dibawa ke RSUD Serang. Fifi muka lumayan parah, tangan sama kaki. Suaminya kurang tahu mana yang lukanya," jelasnya.
Kontributor : Yandhi Deslatama
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
BNN Obrak-Abrik Pabrik Tembakau Sintetis di Tangerang: Waspada, Bahan Baku Ternyata Dibeli Online!
-
LSPR Bawa Anyaman Bambu Buniayu Tangerang Go Internasional
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini