SuaraBanten.id - Puluhan umat Hindu di Kota Cilegon, Kota Serang, dan Kabupaten Serang, memanjatkan doa keselamatan bangsa menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) besok, Minggu (20/10/2019).
Mereka berdoa di Pura Eka Wira Anantha, Group 1 Kopassus, Kota Serang, Banten.
"Kota inisiatif umat Hindu, TNI, Polri yang beragama Hindu memohon kepada Tuhan supaya besok pelantikan berjalan lancar dan aman diseluruh Nusantara," kata tokoh Umat Agama Hindu Banten, I Nyoman Labha Suradnya, ditemui di Pura Eka Wira Anantha, Kota Serang, Banten, Sabtu (19/10/2019).
Pihaknya pun telah memberikan himbauan kepada seluruh Umat Hindu yang ada di Banten, agar berdoa untuk keselamatan Bangsa dan Negara, baik di rumah maupun di Pura.
Sebagai umat beragama, penganut agama Hindu harus ikut serta menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, hingga tidak mudah terprovokasi oleh isu hoax.
"Supaya pemerintahan yang baru nanti bekerja dengan tenang. Himbauan kepada seluruh umat Hindu, kita bagian dari masyarakat Banten mendukung program yang dikeluarkan oleh pemerintah, supaya apa yang dicita-citakan bisa tercapai," terangnya.
Sedangkan Pelabuhan Merakndam Gerbang Tol (GT) Merak di Kota Cilegon, Banten, di jaga oleh pihak kepolisian. Setiap kendaraan penumpang umum dan kendaraan kargo, diperiksa oleh anggota Polisi dari Polres Cilegon.
"Antisipasi saja yang masuk melalui gerbang (Pelabuhan dan GT) Merak. Kaitan nya dengan tujuan nya dan barang bawaan nya," kata Wakapolres Cilegon, Kompol Andra Wardhana, melalui pesan singkatnya, Sabtu (19/10/2019).
Kontributor : Yandhi Deslatama
Baca Juga: Saat Pelantikan Jokowi - Ma'ruf Amin, Kawasan Monas Ditutup
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Anggaran Rp1 Miliar Lebak Disulap Jadi Harapan Baru: 50 Rumah Tak Layak Huni Diperbaiki
-
Dorong UMKM Naik Kelas, BRI Pacu Penyaluran KUR Capai 74,4 Persen dari Alokasi 2025
-
Saldo Gratis ShopeePay Datang Lagi! Klik 5 Link Ini dan Raih Rp2,5 Juta Sekarang
-
Kompresor AC vs Kulkas: 5 Perbedaan Utama dan Manfaatnya
-
CSR PIK2 dan BNI Dorong Kemandirian UMKM Teluknaga Lewat Pendampingan Bisnis