SuaraBanten.id - Beberapa tempat pemungutan suara (TPS) di Provinsi Banten berpotensi menggelar pemungutan suara ulang (PSU) karena ditemukan adanya pemilih yang tak memenuhi syarat ikut mencoblos.
Permasalahan tersebut ditemukan di dua TPS, yakni di TPS 5 Cipocok Jaya Kota Serang dan TPS 1 Desa Bunar Kecamatan Suka Mulya, Kabupaten Tangerang.
"Ada kasus pemilih dari luar daerah yang tidak memenuhi syarat memilih, namun sudah terlanjur memberikan hak pilihnya. Kedua TPS ini berpotensi PSU," kata Komisioner Bawaslu Banten Noeryati Solahpari saat ditemui dikantornya, Rabu (17/04/2019).
Selain itu, ia mengemukakan terjadi juga pelanggaran lainnya, seperti beberapa TPS di Kelurahan Panggungrawi dan Grogol yang mengalami kekurangan surat suara untuk pilpres sebanyak 100 lembar.
Baca Juga: Roboh di Bilik Suara, Nenek Mutini Akhirnya Meninggal
Meski begitu, lanjutnya, PPK dan Panwascam berupaya mencari kertas suara tambahan ke TPS lainnya. Namun hanya mendapatkan 12 lembar saja.
"Terhadap kasus diatas, Bawaslu melakukan upaya perbaikan. Baik pada proses penyelenggaraan, maupun pemenuhan terhadap kelengkapan pemungutan suara," jelasnya.
Tak sampai di situ, ia mengemukakan dugaan pelanggaran lainnya yakni, adanya surat suara tercoblos di TPS 65 Kelurahan Cipondok Makmur, Kota Tangerang, Banten.
"Dari hasil penelusuran atas bukti dua video yang diterima pengawas, hanya satu video yang terbukti adanya bukti surat suara tercoblos. Sementara video lainnya, tidak dapat dipertanggungjawabkan," ucapnya.
Kontributor : Yandhi Deslatama
Baca Juga: Kurang Tidur Siapkan TPS Pemilu 2019, Ketua KPPS di Bogor Meninggal Dunia
Berita Terkait
-
Andra Soni dan Ratu Zakiyah Dilaporkan ke Bawaslu, Diduga Hadir di Agenda APDESI Serang
-
Ketua Apdesi Lebak Dilaporkan ke Bawaslu Banten, Diduga Ajak Para Kades Menangkan Andra Soni
-
Beberkan Data, Jimly Asshiddiqie: Apakah Pemilu 2019 Tidak Lebih Buruk?
-
Kominfo Akui Pemilu 2024 Lebih Kalem Ketimbang 2019, Cuma Buzzer yang Berisik
-
Cerita Suhartono Obati Caleg Stres: Kalah di Pemilu, Uang Habis Ditinggal Anak-Istri
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
-
MIND ID Siap Guyur Investasi Rp267 Triliun Hingga 2029
-
Orang Dekat Prabowo Sebut Kenaikan PPN 12% Bakal Ditunda
-
Israel-Hizbullah Gencatan Senjata, Warga Palestina Makin Terancam
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
Terkini
-
Jadi Calon Bupati Serang, Ratu Zakiyah Tak Coblos Dirinya Sendiri, Kenapa?
-
Sikap Ramah dan Profesional CS BRI Bagi Penyandang Disabilitas Tuai Atensi Positif Publik
-
Malam Jelang Pencoblosan, KPU Cilegon Musnahkan 427 Surat Suara Rusak
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen
-
5 Produk yang Dijual di Blibli