SuaraBanten.id - Pekan Olahraga Pelajar Daerah alias POPDA XI Banten yang digelar di Kota Tangerang masih terus berlangsung. Berdasarkan data Bidang Pertandingan OC, perolehan medali sementara POPDA XI Banten hingga Senin (10/6/2024) malam sekira pukul 22.00 WIB masih berada di puncak klasmen.
Kontingen Kota Tangerang tetap ada diurutan pertama dengan total perolehan 100 medali yang terdiri dari 47 emas, 27 perak, dan 26 perunggu.
Posisi Kota Tangerang diikuti kontingen Kota Tangerang Selatan dengan 83 medali terdiri dari, 20 medali emas, 26 medali perak dan 37 medali perunggu.
Kemudian di posisi ketiga, ada Kabupaten Tangerang dengan 52 medali, yaitu 17 medali emas, 17 medali perak dan 18 medali perunggu.
Baca Juga:Prakiraan Cuaca BMKG: Kota Tangerang Sepekan ke Depan Didominasi Hujan
Sedangkan di posisi keempat, ada Kabupaten Lebak dengan 50 medali, yaitu 11 medali emas, 11 medali perak dan 28 medali perunggu.
Pada posisi kelima ada Kota Cilegon dengan 43 medali, yaitu sembilan medali emas, 12 medali perak dan 22 medali perunggu.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang Kaonang menyatakan, para atlet di seluruh cabang olahraga terus memberikan permainan yang terbaik dan diikuti dengan hasil perolehan medali yang luar biasa.
"Ini masih perolehan sementara, semoga Kota Tangerang dapat menjaga posisi hingga POPDA XI Banten berakhir, dengan kemenangan juara umum. Karena memang, sepanjang sejarah Kota Tangerang belum pernah juara umum pada POPDA Banten," katanya.
Ia pun berharap, pasca POPDA XI Banten dengan tersedianya venue-venue olahraga di Kota Tangerang, dapat banyak membawa atlet Kota Tangerang yang ke depannya mampu berkiprah di tingkat nasional.
Baca Juga:Gencar Periksa Hewan Kurban Jelang Idul Adha, Ini Daftar Penyakit yang Diwaspadai
"Ayo dukung terus atlet Kota Tangerang, kita kawal gelaran POPDA XI Banten di Kota Tangerang sampai akhir. Sehingga, Kota Tangerang sukses jadi juara, sukses penyelenggarannya dan sukses administrasinya," katanya.
Sebagai informasi, saat ini POPDA XI Banten tengah berlangsung di Kota Tangerang sebagai tuan rumah. 25 cabang olahraga tersaji dalam 26 venue yang tersebar di 13 kecamatan se-Kota Tangerang.
Tak kurang dari 2.089 atlet, 263 pelatih, 177 asisten pelatih, 89 manager serta 75 official, dari seluruh kota dan kabupaten se-Provinsi Banten. Seluruh atlet akan berlaga hingga 13 Juni mendatang.