Raffi Ahmad Buka Suara Soal Tragedi Kanjuruhan: Tidak Usah Saling Menyalahkan, Ambil Hikmahnya

Raffi Ahmad mengucapkan duka saat mengisi program FYP yang tayang pada Senin (3/10/2022).

Hairul Alwan
Senin, 03 Oktober 2022 | 14:59 WIB
Raffi Ahmad Buka Suara Soal Tragedi Kanjuruhan: Tidak Usah Saling Menyalahkan, Ambil Hikmahnya
Raffi Ahmad [Instagram]

SuaraBanten.id - Raffi Ahmad turut buka suara soal tragedi Kanjuruhan yang menyisakan duka bagi sepak bola Indonesia maupun dunia. Raffi Ahmad mengucapkan duka saat mengisi program FYP yang tayang pada Senin (3/10/2022).

"Kami semuanya mengucapkan belasungkawa untuk bola Indonesia, untuk tragedi Kanjuruhan dalam pertandingan Arema melawan Persebaya," kata Raffi Ahmad menguap duka atas tragedi tragis yang terjadi usai laga Arema FC vs Persebaya Surabaya itu.

"Lebih dari 150 orang korban meninggal dunia. Dan tragedi ini menjadi yang terbanyak di Indonesia dan masuk salah satu Top 10 Rekor Dunia," imbuh Raffi Ahmad mengungkap data.

Ayah Rafathar ini juga kemudian meminta publik untuk tidak saling menyalahkan atas tragedi mematikan ini.

Baca Juga:Tak Ingin Korban Meninggal Terus Bertambah, Jokowi Perintahkan Menkes Tangani Korban Tragedi Kanjuruhan Secara Cepat

"Sepak bola Indonesia berduka. Kita tidak usah saling menyalahkan tetapi segera ambil (hikmah) yang terbaik," ungkapnya.

Raffi Ahmad dalam kesempatan itu juga tampak memberi dukungan moril kepada para keluarga korban.

"Untuk keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan korban diterima di sisi Allah SWT," ucap Raffi Ahmad.

Raffi berharap tragedi ini bisa membuat sepak bola Indonesia semakin maju sehingga tidak ada kejadian serupa di masa depan.

"Sama-sama kita doakan dan kita harus memajukan sepak bola Indonesia, jangan bikin sepak bola Indonesia menjadi mundur," ujar Raffi Ahmad.

Baca Juga:'Saya Didorong dari Belakang dan Lihat Ayah Jatuh', Kisah Pilu Anak yang Ortunya Meninggal di Tragedi Kanjuruhan

"Karena tidak ada yang lebih berharga apapun dari sebuah nyawa. Mudah-mudahan semua diberikan ketabahan dan kekuatan," tandasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak