SuaraBanten.id - Memiliki sahabat adalah hal yang indah dan menyenangkan dalam hidup dan tak jarang mereka bisa membuat kita terus bertahan melanjutkan hari-hari kita. Namun, tidak semua teman atau sahabat yang kita kenal baik adalah orang yang tepat untuk terus bersama.
Namun istilah toxic friend alias temen toxic saat ini sudah sering kita dengar. Teman toxic adalah istilah yang mengacu pada teman yang tidak mendukung dan cenderung memberikan kontribusi negatif untuk hidup. Sehingga teman atau sahabat yang seperti ini harus dihindari karena akan lebih banyak kerugian yang didapat.
Seperti yang dijelaskan oleh pria dalam video yang diunggah akun TikTok @risyad_bay. Dalam video viral tersebut, sang pria menjelaskan ancaman yang akan didapat bila terus bersama dengan teman atau berada di circle toxic.
"Punya teman yang toxic? Sering banget dan mudah banget buat ngata-ngatain orang ? Kalau kalian punya temen kayak gitu dan punya circle toxic yang sering banget ngata-ngatain, hey Allah SWT memberikan ancaman yang sangat keras bagi mereka yang suka banget toxic, mudah banget ngata-ngatain orang," katanya di awal video viral itu.
Baca Juga:Pria Terjebak Macet Selamatkan Bendera Merah Putih yang Jatuh, Dipuji Warganet
Pria dalam video yang Viral di TikTok itu pun memaparkan, jika Allah SWT berfirman di dalam surat Al-Humazah ayat pertama Allah mengatakan, celaka bagi mereka yang suka mengejek dan mengumpat.
"Allah mengatakan wailul ancaman, wailul ini merupakan kata ancaman yang sangat tegas dan keras. Setiap daripada orang yang mengejek Al-humaza yaitu dengan lisan dengan mulutnya, lumazah dengan fisik ataupun perbuatan maka Allah SWT mengancam dengan ancaman yang keras," imbuhnya.
Dalam video tersebut, pria itu juga menjelaskan bila teman toxic harus dijauhi agar tidak terjerumus dengan ancaman yang telah disiapkan oleh Allah.
"Allah mengatakan, celaka bagi mereka yang suka mengejek dengan lisan dan mengejek dengan perbuatan. Dan orang-orang yang termasuk daripada mengejek dan mengumpat mereka akan digolongkan dimasukkan ke dalam neraka Wail," jelas pria itu.
Pria itu pun mewanti-wanti semua pihak agar jangan mudah mengeluarkan kata kotor dan mengatai orang lain karena ancamannya neraka.
Baca Juga:Viral Emak-emak Potong Antrean yang Mengular di SPBU, Tak Gubris Ditegur Orang
"Jadi mulai sekarang stop toxic, jangan bermudah-mudahan dalam ngatain orang, jangan mudah-mudahan dalam mengeluarkan kata-kata kotor dalam lisan kita. Kenapa ? Allah SWT mengancam kita dengan neraka wail, takut gak ?," sambungnya.
Unggahan tersebut lantas dipenuhi dengan beragam komentar warganet yang melihatnya.
"Dan setiap hari saya mendengarkan kata kata itu (emot sedih)," tulis @Ca****iq. "astagfirullah," kata @U****.
"Kalo kebawa Emosi lalu kita mengatakan kata kata kasar sebab kesal terhadap teman Itu juga gak boleh kah?," ucap @****.
"Udh, tapi... Mereka nya gak mau tobat gimana bang ad solusi?," ungkap @*****.
"yaAllah ini jd teguran bgt buat aku... bukan aku yg ngelakuin, tp aku ikut menertawakan, astaghfirullaha wa atuubu ilaiih (emot menangis)," imbuh @*****.
Kontributor : Mira puspito