Pelatih Kuwait Waspadai Kecepatan Timnas Indonesia di Laga Kualifikasi Piala Asia 2023

Juru taktik asal republik ceko yang sedang menyiapkan timnya untuk melawan Skuad Garuda meyakini tim asuhan Shin Tae-yong akan bermain bertahan.

Hairul Alwan
Rabu, 08 Juni 2022 | 13:39 WIB
Pelatih Kuwait Waspadai Kecepatan Timnas Indonesia di Laga Kualifikasi Piala Asia 2023
Timnas Kuwait berlatih di Kuwait Sports Club Stadium pada 2 Oktober 2019. [AFP]

SuaraBanten.id - Timnas Indonesia bakal bertanding melawan Kuwait dalam laga perdana Kualifikasi Piala Asia 2023, Rabu (8/6/2022) malam. Menjelang pertandingan tersebut, Pelatih Kuwait, Vitezslav Lavicka tak mau anggap remeh Timnas Indonesia, terutama soal kecepatan pemain.

Juru taktik asal republik ceko yang sedang menyiapkan timnya untuk melawan Skuad Garuda meyakini tim asuhan Shin Tae-yong akan bermain bertahan.

"Lavicka sedang mengerjakan sentuhan akhir untuk menghadapi Indonesia dengan fokus pada bagian ofensif dan bagaimana menembus pertahanan lawan," tulis media Kuwait Aljarida.com dikutip pada Selasa (7/6/2022).

"Tim tamu akan masuk (lapangan) dengan hati-hati saat bertahan dan mengandalkan serangan balik," lanjut laporan itu.

Baca Juga:Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-19 vs Aljazair, Laga Terakhir Garuda Nusantara di Turnamen Toulon

Pelatih Kuwait itu juga mewaspadai serangan balik Timnas Indonesia yang kemungkinan mengandalkan kecepatan pemainnya.

"Lavicka memperingatkan kecepatan tim Indonesia yang mengandalkan serangan balik. Ia meminta para pemain untuk membuat variasi permainan dan bekerja mencetak gol melalui bola silang, dan membatasi uapaya menembus ke dalam pertahanan," imbuhnya.

Shin Tae-yong memang selama ini banyak mengandalkan pertahanan dan serangan balik jika menghadapi lawan yang lebih kuat. Sebab, skuad Garuda punya winger dengan kecepatan mumpuni.

Diketahui laga Timnas Indonesia vs Kuwait di Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 dijadwalkan pada Rabu (8/6/2022) pukul 23.15 WIB.

Baca Juga:Ambisi Timnas Malaysia di Kualifikasi Piala Asia 2023: Raih 7 Poin

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini