Antisipasi Kecelakaan, Pemkot Cilegon Bakal Pasang 4 Palang Pintu di Perlintasan Kereta Api

Pembangunan 4 palang pintu itu dilakukan untuk mengantisipasi kejadian yang dialami Mutmainah (18) warga Kampung Pameting RT12/03, Desa Sigedong, Kecamatan Mancak, Serang.

Hairul Alwan
Kamis, 12 Mei 2022 | 15:10 WIB
Antisipasi Kecelakaan, Pemkot Cilegon Bakal Pasang 4 Palang Pintu di Perlintasan Kereta Api
Kecelakaan Kereta di Ramanuju Baru, Kota Cilegon - [Usman Temposo/BantenNews.co.id]

SuaraBanten.id - Pemkot Cilegon, Banten bakal segera membangun palang pintu di perlintasan kereta api tanpa palang pintu di Kota Cilegon. Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Cilegon Helldy Agustian, Kamis (12/5/2022).

Pembangunan 4 palang pintu itu dilakukan untuk mengantisipasi kejadian yang dialami Mutmainah (18) warga Kampung Pameting RT12/03, Desa Sigedong, Kecamatan Mancak, Kabupaten Serang yang tertabrak kereta api penumpang Merak-Rangkasbitung.

Kecelakaan maut itu terjadi di perlintasan tanpa palang pintu di Ramanuju Baru, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon, Banten, Rabu (11/5/2022) kemarin sekira pukul 11.30 WIB.

“Kami pemerintah Kota Cilegon akan memprioritaskan segera mungkin, tahun lalu kami memprioritaskan 4 palang pintu kereta api dan insya Allah tahun ini kami juga akan memasang 4 palang pintu lagi,” kata Helldy melalui video yang diunggah di media sosial resminya.

Baca Juga:Segini Angka Kecelakaan Selama Arus Mudik-Balik Lebaran 2022 di Jatim, Jumlah Korban Mati Ngeri...

Helldy mengungkapkan, palang pintu Ini dibangun agar kejadian serupa tidak terulang kembali.

“Kami mengimbau kepada masyarakat Cilegon yang belum terpasang palang pintu kereta api mohon sangat berhati-hati,” ucapnya.

Terpisah, salah seorang warga Ramanuju Baru, Rahmat mengungkapkan, warga setempat sudah mengajukan agar perlintasan Rel Kereta Ramanuju Baru segera dibuatkan oleh otoritas terkait, namun hingga kini belum ada realisasi.

“Kecelakaan kereta di sini sering terjadi. Warga di sini juga bahkan sempat debat dengan orang PJKA saat rapat supaya dibuatkan palang perlintasan kereta, tapi sampai sekarang belum juga terealisasi,” ungkapnya.

Rahmat berharap bila tidak bisa dibuat palang perlintasan kereta ada petugas yang disiapkan untuk berjaga. Itu dilakukan guna menghindari kecelakaan di wilayah sekitar.

Baca Juga:Wali Kota Unggah Ucapan Belasungkawa untuk Korban Laka Kereta Api Tanpa Palang Pintu, Netizen: Pemerintah Tanggung Jawab

“Mungkin dari Pemkot Cilegon juga banyak pegawai THL yang nganggur di kantor bisa dialihkan ke sini buat jaga perlintasan, lebih bermanfaat bagi masyarakat,” ucapnya.

Berita Terkait

Menteri BUMN Erick Thohir meminta DPR mengambulkan permintaanya terkait tambahan modal yang akan diberikan kepada INKA lewat PMN sebesar Rp3 triliun.

bisnis | 15:35 WIB

Diketahui jika insiden kereta api yang merenggut banyak nyawa ini adalah yang paling mematikan di India setelah hampir 20 tahun terakhir

ntb | 10:52 WIB

Kecelakaan kereta api paling tragis terjadi di India, dan ini merupakan kecelakaan kereta api terburuk dalam beberapa dasawarsa.

semarang | 19:34 WIB

Salah satunya uji coba kereta api yang akan digunakan.

sumbar | 17:14 WIB

Dugaan penyebab tabrakan maut kereta api di India itu adalah karena infrastruktur yang sudah menua serta perawatan yang buruk

semarang | 23:35 WIB

News

Terkini

Video syur mirip Rebecca Klopper itu awalnya tersebar melalui Twitter. Karena video syur 47 detik itu hastag Becca bahkan sempat menjadi trending Twitter.

News | 15:55 WIB

Kades Katulisan korupsi dana desa sebesar Rp499 juta dan uangnya bahkan kabarnya digunakan untuk membeli baju hingga skincare.

News | 14:38 WIB

Kades Katulisan ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka terkait dugaan penyelewengan dana desa tahun 2020-2021 senilai Rp2,3 miliar.

News | 14:18 WIB

VHM dijemput paksa Tim Penyidik Kejati Banten pada Senin (22/5/2023) malam dari sebuah rumah di daerah Tangerang Selatan (Tangsel), Banten.

News | 16:29 WIB

Hal ini juga menjadi komitmen kami dalam mendukung pencapaian target NZE.

News | 16:00 WIB

Perseroan pun optimis pada tahun ini dapat mencatatkan kinerja lebih baik dibandingkan dengan tahun lalu.

News | 21:27 WIB

Per kuartal I-2023, BRI mencatatkan dana kelolaan AUM tumbuh sebesar 19,96%.

News | 14:30 WIB

Inara pun turut membeberkan permasalahan keluarganya, salah satunya perihal restu yang tak ia kantongi dari keluarga saat ingin menikah dengan Virgoun.

News | 22:02 WIB

BRI Cabang Labuan Bajo memberikan beberapa dukungan.

News | 22:30 WIB

Video itu disandingkan dengan foto AD yang menggunakan masker.

News | 23:30 WIB

Sejak 2020, BRI mengambil bagianmengembangkan desa melalui program Desa BRILiaN.

News | 15:30 WIB

ang koin yang ditabung di galon itu ternyata akan digunakan oleh sang tukang jamu untuk mendaftarkan anaknya ke Pesantren tahfidz yang ada di Serang, Banten.

News | 20:10 WIB

TB Hasanuddin berharap Ganjar Pranowo dapat bermanfaat untuk masyarakat Provinsi Banten.

News | 17:50 WIB

Mayat Mr. X itu ditemukan tewas tergeletak dengan mengenakan baju hitam dan celana panjang berwarna coklat muda di jalur Parkiran Ramayana Serang Banten.

News | 15:51 WIB

Produk Oto Proteksi Maksima ini sangat mudah didapatkan.

News | 13:30 WIB
Tampilkan lebih banyak