SuaraBanten.id - Hadirnya anak merupakan karunia indah bagi pasangan suami istri, tak terkecuali bagi pasangan seleb Bollywood di bawah ini. Gaya seleb Bollywood momong anak kembar mereka pun kerap mencuri perhatian karena begitu menggemaskan.
Belum lama ini, Preity Zinta bikin penggemarnya terkejut sekaligus bahagia karena sang aktris baru menyambut kehadiran anak kembar melalui surrogacy atau ibu pengganti. Tak lama setelah istri Gene Goodenough ini membagikan postingan kebahagiaannya tersebut, penggemar dan rekan artis membanjiri Instagram-nya dengan selamat dan doa untuk sang buah hati.
Tentunya, Preity Zinta dan Gene Goodenough bukan satu-satunya pasangan Bollywood yang dikaruniai anak kembar. Kepoin selengkapnya di bawah ini yuk gaya seleb Bollywood momong anak kembar dilansir dari Instagram mereka masing-masing, Bollywoodshaadis.com dan berbagai sumber.
1. Preity Zinta
Baca Juga:5 Artis Bollywood Dikaruniai Anak Kembar, Preity Zinta Pakai Ibu Pengganti

Preity Zinta melalui akun Instagram pribadinya mengumumkan kebahagiaan kalau dia dan suami dikaruniai anak kembar lewat surrogacy atau ibu pengganti.
"Hai semuanya, saya ingin berbagi berita luar biasa kami dengan kalian semua hari ini. Gene dan saya sangat gembira dan hati kami dipenuhi dengan banyak rasa terima kasih dan dengan begitu banyak cinta saat kami menyambut si kembar Jai Zinta Goodenough dan Gia Zinta Goodenough ke dalam keluarga kami," ucap bintang Koi Mil Gaya itu di Instagram pada 18 November 2021.
Belum lama ini, Preity Zinta juga tampak berbagi foto saat dia menggendong bayinya. Wajah bayi yang baru lahir itu tidak terlihat, tetsi kecil terbungkus selimut bayi biru dan topi yang serasi. Meski tanpa makeup, Preity tampak cantik dan keibuan banget saat momong salah satu bayi kembarnya itu.
2. Karan Johar

Karan Johar adalah salah satu publik figur ternama Bollywood yang bahagia dikaruniai anak kembar, Yash dan Roohi Johar. Ia kerap membagikan foto dan video sang buah hati di media sosial.
Baca Juga:Gemesin! 8 Potret Tatjana dan Bima Anak Kembar Surya Saputra dan Cynthia Lamusu
Sutradara "Kuch Kuch Hota Hai" ini menyambut si kembar melalui surrogacy di tahun 2017. Karan Johar sempat merilis pernyataan untuk mengumumkan berita kelahiran mereka. Intip saja Instagram-nya dan foto-fotonya saat momong Yash dan Roohi sangat menggemaskan. Menjadi ayah adalah hal yang menakjubkan bagi Karan Johar.