SuaraBanten.id - Reino Ramaputra Barack atau biasa disapa dengan Reino Barack adalah pengusaha muda sukses putra pasangan Rosano Barack dan Reiko Barack. Namanya semakin melejit setelah menjadi suami penyanyi Syahrini. Berikut profil Reino Barack.
Lahir di Jakarta pada tanggal 21 Juni 1984, pria berdarah Jepang Indonesia ini merupakan penjabat Wakil Presiden Senior Pengembangan Usaha Global Mediacom atau lebih dikenal sebagai MNC Media, sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang investasi pada perusahaan perusahaan media dan telekomunikasi.
Lulusan jurusan International Finance dan International Economics American University ini juga merupakan tokoh pencipta tokusatsu Indonesia, Bima Satria Garuda.
Awal karir Reino Barack adalah saat dirinya bekerja sebagai equity officer di Merrill Lynch Tokyo tempat dimana kakek neneknya tinggal.
Baca Juga:7 Artis Kepergok Langgar Lalu Lintas, Doddy Sudrajat Nekat Tabur Bunga di Tol
Di tahun yang sama, Pak RB sapaan Reino Barack kemudian berpindah ke Makes & Partner Corporate Law Firm sebagai associate.
Setelah itu ia bertolak ke Ernst & Young Indonesia menempati posisi penasehat transaksi.
Pada tahun 2008, ia pun masuk ke jajaran PT Global Mediacom Tbk sebagai Business Development Manager and Corporate Finance.
Reino memang sejak kecil menyukai tokoh pahlawan super Jepang, sehingga ia bercita-cita menciptakan tokusatsu sendiri.
Dan keinginannya itu pun terkabul, pada saat ia mengunjungi Ishimori Productions, sebuah perusahaan di Jepang yang memproduksi serial anime dan tokusatsu selama puluhan tahun.
Baca Juga:Gaya Syahrini Liburan ke Hawaii Disorot, Jalan-jalan ke Pantai Pakai Tas Murah
Ishimori Productions pun menyetujui dan mendukung rencana Reino memproduksi serial tokusatsu yakni Bima Satria Garuda.
Reino Barack juga melibatkan kru produksi lokal dalam pembuatan serial tokusatsu Indonesia pertama itu.
Kini karir Reino Barack terus meroket seiring berjalannya waktu. Pengusaha kaya itu juga merupakan petinggi di perusahaan ternama yakni MNC New Media.
Suami dari artis dan penyanyi kondang Syahrini itu pun diketahui memiliki sederet usaha sebagai ladang kekayaannya di antaranya beberapa restoran ternama seperti Ristorante da Valentino, The Cloud Lounge & Dine, Akira Back, dan Altutude at the Plaza.
Selain di Indonesia, adik dari Rangga Maya Barack istri dari Sutradara terkenal Gareth Evans ini juga memiliki restoran kenamaan di Jepang bernama Plataran.
Reino juga memiliki bisnis tempat bersantai atau kongkow di kawasan Senayan Golf bernama Proof.
Selain memiliki bisnis di bidang kuliner, Pak RB juga dikenal senang menggeluti bisnis jual beli saham bahkan sejak usianya masih 19 tahun.
Ia sempat memiliki saham di perusahaan Apple yang kemudian ia jual untuk mengembangkan usahanya.
Itu tadi profil Reino Barack, semoga bermanfaat.
Kontributor : Jeffri Jeff