SuaraBanten.id - Tercatat dari awal tahun hingga bulan November 2020, kecelakaan laut (Laka laut) di perairan Kabupaten Pandeglang, Banten terjadi cukup tinggi. Polairud Polres Pandeglang menyebut, ada belasan kecelakaan laut hingga saat ini.
Kasatpolairud Polres Pandeglang, AKP Dwi Hary Bagio Winarko mengatakan, kecelakaan laut yang terjadi itu rata-rata menimpa para nelayan yang tengah melaut atau mencari ikan.
Selain itu, ada pula peristiwa yang sempat mengegerkan seperti adanya wisatawan yang mengalami kecelakaan di danau.
“Dari catatan kami ada 13 peristiwa, dari kecelakaan laut sampai kecelakaan danau,” kata Dwi di kantornya, Senin (9/11/2020).
Baca Juga:Bidan Spesialis Aborsi Pandeglang Ternyata Berstatus ASN BKKBN Pusat
Ia juga menuturkan, belasan laka air itu beberapa diantaranya para korban berhasil selamat namun ada pula yang meninggal dunia.
“Yang meninggal dunia ada sekitar 8 orang termasuk yang kecelakaan danau,” jelasnya, melansir Bantenhits (jaringan Suara.com).
Ia juga mengimbau agar para nelayan senantiasa wasapada saat mencari ikan di lautan. Mengingat, kondisi cuaca saat ini sangat buruk.
“Sudah kita sampaikan ke nelayan, kita enggak bisa melarang, karena urusannya perut. Yang penting melautnya enggak terlalu jauh, karena cuacanya sedang buruk,” pungkasnya.
Baca Juga:2 Kapal Tabrakan di Langkat, 1 Tewas-1 dalam Pencarian