Suami Gantung Diri karena Ditolak Rujuk Istri

Lelaki itu warga Banjarsari, Kabupaten Lebak. Dia ditemukan tewas menggantung di belakang rumahnya.

Pebriansyah Ariefana
Rabu, 04 Maret 2020 | 11:24 WIB
Suami Gantung Diri karena Ditolak Rujuk Istri
Ilustrasi gantung diri (Shutterstock)

SuaraBanten.id - Seorang pria berinisial BH, gantung diri karena frustasi ditolak kembali ke pelukan sang istri setelah bercerai. Lelaki 36 tahun itu pun gantung diri.

Lelaki itu warga Banjarsari, Kabupaten Lebak. Dia ditemukan tewas menggantung di belakang rumahnya.

Korban pertama kali ditemukan oleh ibunya sekitar pukul 04.30 WIB tepat dibelakang rumahnya. Saat ditemukan korban sudah tidak bernyawa.

Diduga korban nekat gantung diri dengan menggunakan seutas tali setelah ditolak rujuk oleh mantan istrinya.

Baca Juga:Gantung Diri karena Yakin Kena Corona, WN Korsel Sempat Tulis Surat Wasiat

Kapolsek Banjarsari AKP Suhara mengatakan sebelum peristiwa itu korban yang pulang dari Serang sekira pukul 24.00 WIB sempat ngobrol dengan temannya hingga pukul 00.30 WIB.

Karena waktu sudah larut malam akhirnya korban pamit pada rekannya. Akan tetapi pada pagi harinya korban ditemukan dalam keadaan meninggal dan diduga gantung diri.

“Orangtua korban menemukan korban di belakang rumahnya sudah dalam keadaan meninggal dengan posisi gantung diri, diduga korban melakukan bunuh diri,” kata Kapolsek melalui pesan singkatnya, Rabu (4/3/2020).

Kata Kapolsek, dugaan sementara motif korban nekat gantung diri karena ditolak rujuk oleh mantan istrinya, hal itu didukung dengan bukti percakapan antara korban dengan sang mantan istri melalui pesan WhatsApp.

“Ngajak rujuk sama mantan istrinya, istrinya nggak mau. Ada WA-nya juga kalau ga mau korban mau bunuh diri. Sementara ini lagi diminta keterangan juga keluarganya,” bebernya.

Baca Juga:1 Tahun Kerja di Solo, WN Korsel Gantung Diri karena Merasa Terpapar Corona

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini