Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Selasa, 14 Januari 2025 | 09:29 WIB
Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon terpilih Robinsar - Fajar Hadi Prabowo (Robinsar-Fajar) foto bersama Ketua DPRD Cilegon Rizki Khairul Ichwan, Senin (13/1/2025). [Hairul Alwan/SuaraBanten.id]

SuaraBanten.id - Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon terpilih, Robinsar - Fajar Hadi Prabowo mengaku bakal menginventarisir masalah yang di Kota Cilegon. Hal tersebut diungkapkan Robinsar saat menghadiri Paripurna penetapan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon terpilih, Senin (13/1/2025).

Usai Paripurna di DPRD Kota Cilegon, Robinsar mengaku bakal menginventarisir persoalan yang ada di Cilegon bersama wakilnya Fajar Hadi Prabowo. Ia mengaku bakal turun langsung ke puluhan kelurahan untuk menginfentarisir masalah.

"Kami akan menginventarisir persoalan, kami juga sudah bicarakkan dengan Mas Wakil. Kami akan turun ke 43 kelurahan, akan identifikasi persoalan yang ada di lingkungan masyarakat sebagai PR (Pekerjaan Rumah) kami," katanya di hadapan awak media, Senin (13/1/2025).

Setelah menginfentarisir persoalan yang ada di masyakat, Robinsar bertekat untuk menyelesaikan persoalan-persoalan yang bisa langsung diselesaikan. Ia juga menyebutkan beberapa masalah yang menjadi fokus untuk diselesaikan.

Baca Juga: Robinsar-Fajar Hadi Prabowo Resmi Ditetapkan Jadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon

"Fokus yang kami inventarisir yakni jalan rusak, lampu-lampu penerangan yang gelap, titik banjir itu yang untuk lingkungan," ujar politisi Partai Golkar itu.

"Persoalan utama Cilegon saat ini kan pengangguran, kami akan komunikasi dengan stake holder, industri, OPD terkait supaya bagaimana ada serapan (tenaga kerja) yang besar lah," papar Robinsar.

Terkait keuangan Pemkot Cilegon yang defisit, Robinsar mengaku mempunyai cara tersendiri untuk menangani hal tersebut. Ia berencana menyelesaikan hal-hal yang wajib terlebih dulu baru hal lainnya.

"Kami akan optimalisasi yang wajib, kami hitung baru menyesuaikan dengan program kami. Karena APBD 2025 ini akan ada singkronisasi," pungkas Robinsar.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Cilegon terpilih, Fajar Hadi Prabowo mengungkapkan, dirinya siap mengabdi dan melayani masyarakat Kota Cilegon usai ditetapkan sebagai calon terpilih.

Baca Juga: Apotek Gama Cilegon Diduga Jual Paket Obat Ilegal dan Berbahaya

"Saya siap mengabdi dan siap melayani karena mau bagaimanapun apapun yang kita kerjakan, saya Sami'na wa atho'na, apapun yang dikerjakan kang robin pasti akan memberikan manfaat untuk masyarakat Kota Cilegon," ungkap Fajar.

Load More