SuaraBanten.id - Sebanyak 133 lapak hewan kurban telah diperiksa Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan) Kabupaten Lebak, Banten menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah.
Disnakeswan Kabupaten Lebak memastikan hewan kurban untuk penyembelihan pada Idul Adha 1445 Hijriyah kondisinya sehat dan layak dikonsumsi.
"Kami telah memeriksa kesehatan hewan kurban di 133 lapak penjualan atau perdagangan ternak kerbau,sapi, domba dan kambing kondisinya sehat," kata Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner pada Disnakeswan Kabupaten Lebak drh Hanik Malichatin dikutip dari ANTARA, Minggu (16/6/2024).
Pemeriksaan kesehatan hewan kurban di Kabupaten Lebak itu dilakukan untuk melindungi masyarakat agar tidak mengkonsumsi hewan kurban yang terserang penyakit dan membahayakan bagi masyarakat.
Baca Juga: Nelayan di Serang Ngadu ke Andra Soni Soal Pencemaran Hingga Pendangkalan Laut
Berdasarkan data Disnakeswan Kabupaten Lebak, hewan kurban yang diperiksa tercatat sebanyak 5.127 ekor terdiri dari kerbau 260 ekor, sapi 1.208 ekor, kambing 94 ekor, domba 3.565 ekor dan 37 ekor dideteksi sakit.
Meski demikian, puluhan hewana kurban yang terdeteksi sakit itu kini sudah sembuh dan tidak berbahaya juga bukan termasuk zoonosis (penyakit yang ditularkan dari hewan ke manusia). Karenanya, ia menjamin hewan kurban tersebut sehat dan layak dikonsumsi manusia.
"Semua hewan kurban itu kondisinya sehat dan layak dikonsumsi masyarakat," paparnya menjelaskan kondisi hewan kurban.
Ia mengungkapkan, hewan kurban yang ada di Kabupaten Lebak dipasok dari sejumlah daerah di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Nusa Tenggara Timur (NTT).
Dketahui, harga ternak sapi dijual dengan kisaran Rp15 juta hingga Rp60 juta, kerbau Rp30 juta hingga Rp50 juta dan domba Rp2,5 juta hingga Rp8,5 juta per ekor.
Baca Juga: Pj Gubernur Banten Al Muktabar: Kita Harus Intens Mengendalikan Inflasi
"Kami memberikan stiker kepada lapak penjualan hewan kurban yang telah diperiksa kesehatannya," katanya menjelaskan.
Berita Terkait
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Yuddy Renaldi Mundur Mendadak, Yusuf Saadudin Ditunjuk Jadi Pengganti Dirut Bank BJB
-
Polda Banten Ungkap Manipulasi 13 Ton Takaran Minyakita di Rajeg Tangerang
-
Mako Polda Banten Kebakaran, Api Berkobar di Lantai 3
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Bos Pelaku Manipulasi Takaran MinyaKita Ditangkap di Karawang
-
Wali Kota Cilegon Bakal Panggil Manajemen PT PDSU, Klarifikasi Kemungkinan PHK Karyawan
-
Terancam PHK Gegera Efisiensi, Puluhan Karyawan PT PDSU Ngadu ke Wali Kota Cilegon
-
Modus Manipulasi Takaran Minyakita di Tangerang, Jual Minyak Pakai Merek Lain
-
PSU Sedot Dana Penanganan Bencana, Bupati Serang Berharap Bantuan BNPB