SuaraBanten.id - Menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah / 2024 banyak umat muslim yang mulai membeli hewan ternak untuk dijadikan kurban. Tentunya, semua menginginkan hewan kurban yang dibeli untuk ibadah kurban dalam keadaan sehat.
Karenanya, untuk di Kabupaten Tangerang melayani pemeriksaan hewan kurban gratis sebagai upaya memastikan kesehatan hewan ternak yang akan dijadikan kurban pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah / 2024.
"Para peternak atau penjual hewan bisa datang ke kami untuk melakukan pemeriksaan hewan secara mandiri, dan kami juga siapkan petugas atau dokter yang ada di wilayah masing-masing," kata Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Tangerang, Asep Jatmika Sutrisno dikutip dari ANTARA, Rabu (22/5/2024).
Asep mengungkapkan, penjual atau peternak hewan kurban yang hendak melakukan pemeriksaan kesehatan bisa meminta bantuan ke Bidang Kesehatan Hewan pada DPKP setempat.
"Nanti kalau ada masyarakat yang memang ingin memeriksa hewannya bisa langsung menghubungi Bidang Keswan (Kesehatan Hewan)," jelasnya.
Kata Asep, pihaknya akan melakukan pengawasan terhadap ratusan lapak penjual hewan kurban dengan menurunkan 100 petugas yang dibekali pengetahuan mengenai ciri-ciri penyakit antraks.
Asep menyebut ratusan petugas itu bakal memeriksa seluruh hewan kurban yang memenuhi syarat baik dari fisik, gejala-gejala, dan sebagainya.
"Bila telah dibekali (pengetahuan) barulah mereka turun ke 664 lapak. Kemudian nantinya akan diberikan tanda sehat baik dari hewan itu sendiri maupun lapak berupa stiker," ujarnya.
Pihaknya juga akan menggandeng sembilan dokter hewan bila nanti ditemukan adanya hewan terindentifikasi mengalami penyakit. Namun, sejauh ini belum ada laporan atau ditemukan hewan yang mengidap antraks.
"Sebab kami juga rutin melakukan pemeriksaan dan memberikan vaksin kepada hewan ternak yang ada di Kabupaten Tangerang ini. Tidak hanya sapi, kerbau, kambing, dan domba pun rutin divaksinasi," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Catat! Beberapa Jalan yang Dialihkan di Tangerang karena Syuting Film Lisa Blackpink
-
Mediasi Buntu, Kasus Guru SD di Tangsel Tetap Jalan Meski Ruang Restorative Justice Dibuka
-
MBG Tetap Dibagikan Selama Ramadan, BGN: Menu Kurma Hingga Telur Rebus
-
Nasib Ibu Guru Budi di Ujung Tanduk Usai Mediasi Buntu, Ortu Siswa Ngotot Lapor Polisi
-
Stasiun Jatake Resmi Beroperasi, Siap Layani 20 Ribu Penumpang KRL per Hari
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Malam Jumat Ajak Keluarga Lakukan 3 Amalan Ringan Ini, Banjir Pahala dan Bikin Rumah Adem
-
Terbongkar di Sidang! Modus Pinjam Bendera dan Lahan Ilegal di Balik Korupsi Sampah Tangsel Rp21,6 M
-
4 Spot Wisata Hits di Kabupaten dan Kota Serang Banten yang Wajib Masuk 'Wishlist' Weekend Kamu
-
Waspada Virus Nipah! Bandara Soetta Perketat Pengawasan Penumpang Internasional Malam Ini
-
Biar Gak Telat Masuk Kantor, Ini Jadwal Keberangkatan Pertama dan Terakhir KRL Rangkasbitung